Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Liburan, Kunjungan Wisatawan Alami Lonjakan

Bali Tribune / PENGLIPURAN - Suasana kunjungan wisatawan di obyek wisata Desa Penglipuran

balitribune.co.id | BangliSelama libur hari raya Lebaran, sejumlah obyek wisata di Kabupaten Bangli mengalami lonjakan kunjungan yang sangat signifikan. Seperti halnya obyek desa wisata Pengelipuran dan Penelokan, Kintamani.

Selain itu tingkat hunian hotel dan penginapan di wilayah Kintamani penuh. Bahkan di wilayah Kota Bangli, tingkat hunian hotel, penginapan dan vila juga dilaporkan penuh. Hal tersebut diungkapkan  Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta saat memantau suasana  kunjungan wisatawan di desa wisata Penglipuran, Kubu, Kamis (5/5). 

Bupati Sedana Arta didampingi Wabup Wayan Diar dan Ketua DPRD Bangli Ketut Suastika mengatakan, selama liburan hari raya Lebaran, desa Wisata Penglipuran masih menjadi destinasi favorit wisatawan.

"Sesuai data, lonjakan kunjungan terjadi sejak tiga hari terakhir. Tampak kunjungan wisatawan domestik masih mendominasi. Namun beberapa wisatawan mancanegara juga sudah mulai banyak berdatangan," kata Bupati asal Desa Sulahan, Kecamatan Susut ini.

Lanjut Sedana Arta, hal yang sama juga terjadi lonjakan kunjungan di obyek wisata lain. Seperti kawasan Penelokan, Kintamani.

"Khusus di seputaran kota, lantaran kita juga mengadakan berbagai kegiatan serangkaian HUT Kota Bangli, hari ini diberitakan seluruh penginapan, hotel dan vila diseputaran kota Bangli juga penuh. Sebab hari ini, kawan-kawan penghobi koi dari Jakarta dan daerah luar Bali lainnya sudah berdatangan untuk mengikuti kontes koi yang akan dilaksanakan mulai tanggal 6 Mei sampai tanggal 8 Mei. Mudah-mudahan penghobi koi dari seluruh Bali juga bisa hadir ke alun-alun. Terlebih banyak sekali spot tempat selfi yang sudah dibuat oleh panitia," jelasnya.

Sebut Sedana Arta, untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan wisatawan, akan dilakukan penataan obyek wisata Seperti halnya di Kintamani. Saya pantau dalam beberapa hari ini, kintamani sangat luar biasa. Orang bisa ngantre di pintu masuk kopi shop hingga puluhan. Saya juga pantau seluruh hotel, clamping dan vila penuh selama musim liburan ini," ujar bupati dari PDI-P ini.

Disampaikan juga, mengacu data dasboard retribusi pariwisata di Kintamani secara real-time, dalam sehari pendapatan daerah sempat tembus Rp 151 juta. "Sedangkan kemarin dan sebelumnya sempat tembus diangka Rp 122 juta dan Rp 131 juta retribusi dalam sehari," sebutnya.

Meski demikian, pihaknya tetap mengingatkan kepada pengelola dan wisatawan yang datang ke Bangli untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan untuk kesehatan kita semua. "Mudah-mudah moment ini menjadi tonggak untuk kebangkitan pariwisata di Kabupaten Bangli,” ungkap Sedana Arta.

wartawan
SAM

Jaga Stabilitas Organisasi, OJK Tunjuk Pejabat Pengganti Anggota Dewan Komisioner

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menjamin kesinambungan kepemimpinan dan kelancaran pelaksanaan tugas pengaturan dan pengawasan sektor jasa keuangan serta pelindungan konsumen dan masyarakat dengan melakukan penunjukan Pejabat Pengganti Anggota Dewan Komisioner (ADK) yang ditetapkan dalam Rapat Dewan Komisioner OJK di Jakarta hari ini.

Baca Selengkapnya icon click

Ekspansi ke Pulau Dewata, Changan Resmikan Dealer Pertama di Bali via Top Motor

balitribune.co.id | Mangupura - Pabrikan mobil listrik asal Tiongkok, Changan Automobil memperluas penetrasi pasar di Indonesia dengan membuka oulet pertama  di pulau Dewata. Di Bali Produsen mobil yang telah tersebar lebih dari 130 negara dan memulai debut di Indonesia GJAW 2025 bernaung dibawah bendera Top Motor Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pentingnya Perlindungan, BPJAMSOSTEK Gianyar Bayarkan Klaim JKK Rp 32 Miliar

balitribune.co.id | Gianyar - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Bali Gianyar menggelontorkan Rp 32 miliar lebih untuk pembayaran klaim Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) sepanjang tahun 2025 dengan jumlah klaim 5.030. Kepala Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Bali Gianyar, Venina mengungkapkan, pada periode Januari hingga Desember 2025, ada 5.030 yang mendapatkan klaim pembayaran JKK.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua Dewan Komisioner dan Dua Pejabat Tinggi OJK Mengundurkan Diri

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyampaikan bahwa Ketua Dewan Komisioner OJK, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK (KE PMDK), dan Deputi Komisioner Pengawas Emiten, Transaksi Efek, Pemeriksaan Khusus, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK (DKTK) telah menyampaikan pengunduran diri dari jabatannya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Dukung SMK N 3 Singaraja dalam Nominasi TUK Terbaik

balitribune.co.id | Singaraja - PT Astra Motor Bali bersama PT Astra Honda Motor (AHM) menunjukkan komitmennya dalam mendukung penguatan pendidikan vokasi melalui kunjungan supervisi ke SMK Negeri 3 Singaraja, Jumat (30/1). Kegiatan ini merupakan bagian dari proses penilaian dan pendampingan terhadap kandidat Nominasi SMK Tempat Uji Kompetensi (TUK) Terbaik Nasional Wilayah Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya icon click

Serhalawan Meliza Fransisca Sukses Kembangkan Kerajinan Ramah Lingkungan

balitribune.co.id | Mangupura - Di sebuah gang kecil di kawasan Sading, Kabupaten Badung, Bali, kreativitas tumbuh dari tangan seorang ibu rumahtangga yang tak mau menyerah pada keadaan. Dialah Serhalawan Meliza Fransisca, pendiri usaha kerajinan The Bless Shop, yang sukses mengolah bahan limbah menjadi produk bernilai ekonomi tinggi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.