Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Menuju Honda Bikers Day, Astra Motor Bali Bekali Komunitas “Basic Life Support”

Bali Tribune/Menuju Honda Bikers Day, Astra Motor Bali Bekali Komunitas “Basic Life Support” (26/11)
balitribune.co.id | Denpasar – Ajang berkumpul para komunitas sepeda motor Honda seluruh Indonesia yang di sebut Honda Bikers Day (HBD) akan segera di gelar. Memasuki tahun ke 11 pada 2019 aktivitas  HBD yang memperkokoh solidaritas pecinta sepeda motor Honda dari seluruh Indonesia akan berkumpul bersama di Lapangan Panglima Besar Jenderal Soedirman, Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah pada 30 November 2019.
 
Tidak ketinggalan persiapan yang dilakukan oleh komunitas di wilayah Bali. Sebelum hadir di gelaran Akbar tersebut, Astra Motor Bali menggelar acara yang bertajuk “ Cari aman, Gas ke Honda Bikers Day” yang dilaksanakan Astra Cokroaminoto 26 Nopember 2019. Kegiatan yang dikemas dalam bentuk KOPDAR dihadiri 100 orang dari seluruh anggota Honda Community Bali diantaranya : HAI Bali, BTC, TRB, HSFCI, Viber, HVIC, CCI Bali Dewata, CBR250RR Bali, HPCI, CB RWT.
 
Dalam acara tersebut seluruh peserta di berikan tentang informasi seputaran kegiatan-kegiuatan yang akan berlangsung di Honda Bikers Day 2019. Selain itu karena jalur touring yang jauh, seluruh peserta juga di perkenalkan jalur Utama dan jalur alternative yang diperkirakan akan dilalui komunitas ke HBD diantaranya Denpasar - Mojokerto - Madiun - Solo - Salatiga – Ambarawa. Materi terkait safety touring pun dipaparkan oleh team safety riding main dealer dengan mengingatkan kembali fungsi dan peran Road Captain, Sweeper Tengah dan Sweeper pada saat touring serta hal teknis lainnya saat toring jarak jauh.
 
Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali Ngurah Iswahyudi mengatakan HBD merupakan event bikers terbesar dan sudah menjadi ”cultural bikers event”, selalu ditunggu pecinta sepeda motor Honda. Untuk mengikuti HBD 2019, seluruh bikers komunitas sepeda motor dan perwakilan klub sepeda motor Honda dapat melakukan pendaftaran dengan men- download aplikasi Honda Community ID (HCID) melalui Playstore di smartphone android mulai awal November 2019. Bagi bikers yang belum sempat melakukan registrasi dapat melakukan registrasi on site di acara HBD 2019.
 
“Kegiatan kumpul sebelum gas ke Honda Bikers Day ini, kami lakukan lebih banyak untuk meresfresh kembali tentang kewajiban komunitas menggunakan safety riding gear yang lengkap (helm,jaket,sepatu,tambahan protector kits ) pada saat touring dan selalu mengedepankan Cari aman dijalan raya,” ungkap Iswahyudi.
Keseruan kegiatan kopdar ini masih berlanjut lewat sharing mengenai pemutaran video cari aman yang menyampaikan makna keselamtan berkendara. Seluruh peserta juga dibekali dengan pengetahuan dasar pertolongan pertama pada kecelakaan yang dikemas dalam materi “Basic Life Support Training”. Dalam materi ini teori dan praktik apabila mengalami kecelakaan pertama sehingga paling tidak dapat membantu teman apabila mengalami kejadian. Selain itu beberapa informasi seperti  memberikan daftar kontak emergency call kepada seluruh member komunitas serta informasi rumah sakit terdekat didaerah rawan jalur touring. Seluruh peserta juga dibekali dengan medical kit (alat P3K) kepada perwakilan romobgan touring.
wartawan
Redaksi
Category

Batalkan Putusan PN Singaraja, MA Vonis Terdakwa Kasus Penusukan 3 Tahun Penjara

balitribune.co.id | Singaraja - Upaya hukum Kasasi yang dilakukan Kejaksaan Negeri (Kejari) Buleleng atas kasus pembunuhan di Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Buleleng, dengan terdakwa I Wayan Suarjana alias Jana (46), dikabulkan Mahkamah Agung (MA). Melalui putusannya MA menjatuhkan vonis tiga tahun penjara kepada Suarjana setelah dinyatakan terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindakan pembunuhan.

Baca Selengkapnya icon click

BKSAP DPR RI Kunjungi Pemkot Denpasar, Bahas Waste Management dan Quality Tourism

balitribune.co.id | Denpasar - Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI menegaskan bahwa Provinsi Bali, khususnya Kota Denpasar, memerlukan perhatian lebih besar dari pemerintah pusat untuk menjaga keberlanjutan pembangunan dan kualitas pariwisata. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

OJK, PPATK dan BSSN Sepakat Jaga Integritas Sektor Jasa Keuangan

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dan Badan Siber dan Sandi Nasional (BSSN) menyepakati perjanjian kerja sama terpisah dalam memperkuat sinergi untuk menjaga integritas dan keamanan sektor jasa keuangan.

Baca Selengkapnya icon click

Desa Adat Bongan Puseh Berharap Tradisi Mesuryak Kian Lestari

balitribune.co.id | Tabanan - Desa Adat Bongan Puseh berharap tradisi Mesuryak kian lestari setelah ditetapkan sebagai warisan budaya tidak benda (WBTB) oleh Pemerintah Pusat pada 15 Oktober 2025 lalu.

Selain terpelihara kelestariannya, tradisi Mesuryak yang sebagian besar dilaksanakan warga Desa Adat Bongan Puseh, bisa dikemas menjadi suatu atraksi budaya untuk kepentingan diversifikasi wisata di Tabanan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Alas Kedaton “Panen” Turis

balitribune.co.id | Tabanan - Galungan dan Kuningan, menjadi waktu sangat berharga bagi Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Alas Kedaton di Desa Kukuh, Kecamatan Marga. Di momen itu, terutama Umanis Galungan, objek wisata alam berupa hutan yang menjadi habitat kawanan monyet ini banyak dikunjungi turis baik domestik maupun mancanegara.

Baca Selengkapnya icon click

DJP Bali Catat Kinerja Positif Penerimaan Pajak Tumbuh 10,32 Persen

balitribune.co.id | Denpasar - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bali mencatatkan kinerja positif sepanjang 2025. Hingga Oktober, penerimaan pajak berhasil dihimpun sebesar Rp13,07 triliun, atau 72,68% dari total target tahunan yang dipatok Rp17,99 triliun.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.