Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Munas V RCI: Langkah Besar Menuju Kecemerlangan Industri Rent Car

Bali Tribune / Munas ke-V RCI

balitribune.co.id | Mangupura - Organisasi Rent Car indonesia (RCI) akan mengawali Musyawarah Nasional (Munas)  Ke-V  pada, Selasa (14/1) dan berakir  pada Kamis (16/1). Dalam undangan yang diterima Bali Tribune disebutkan Munas dengan tema Menuju RCI Emas akan dilangsungkan di  salah satu hotel kawasan Sunset  Road.

Bali ditunjuk sebagai tuan rumah Munas ke-V RCI dengan agenda pemilihan Ketua Umum Periode 2025-2028.Ditetapkannya pelaksanaan Munas ke-V DPP RCI, setelah  adanya surat pemberitahuan pelaksanaan dari Steering Committee (SC) atau Panitia Pengarah nomor 001/B/PANITIA-SC/X/2024 tertanggal 15 Oktober 2024.

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RCI Bali, Nicholas Ocky Yoewono tentunya suatu kebanggaan bagi DPD RCI Bali dipercaya sebagai tuan rumah Munas.Dan sebagai tuan rumah pelaksana, kami siap mensukseskan.

Lebih jauh Pemilik Putra Petir Renthal dan Autoz Car, Jalan Taman Sari Gang Pucuk Merah No 5 Kelan Tuban Kuta ini menambahkan DPD RCI Bali saat ini telah memiliki 40 anggota dan jumlah ini pastinya bertambah siring dengan makin banyaknya pebisnis renthal mobil di Bali .

Munas RCI memiliki aganeda penting berupa pemilihan Ketua Umum. Pendaftaran calon ketua umum RCI sudah dibuka pada pada 4 November 2024 dan akan ditutup pada 17 Desember 2024, sesuai jamkerja di Sekretariat Panitia Munas ke-V RCI.

Persyaratan untuk mencalonkan diri sebagai Ketua Umum RCI diantaranya, harus terdaftar sebagai anggota RCI dengan status aktif dan berdomisili di Indonesia, syarat dan prasyarat tersebut tetap mengacu kepada Anggaran Dasar (AD)/ Anggaran Rumah Tangga (ART) dan Peraturan Organisasi (PO) serta hasil Musyawarah pembahasan Tatib yang diambil dalam keputusan rapat Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC).

wartawan
HEN
Category

Komisi I, II dan III DPRD Badung Gandeng Eksekutif Sidak Nude Cafe Berawa

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi I, II dan III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Badung bersama eksekutif  melakukan sidak ke Nude Café Berawa Desa Tibubeneng Kecamatan Kuta Utara, Rabu, (12/03). Sidak ini dalam rangka tertib administrasi perizinan dan pajak dalam berusaha di wilayah Kabupaten Badung.

Baca Selengkapnya icon click

Apel Kesiapsiagaan, Wabup Pandu Lagosa Tekankan Peran Penting Damkartan, Satpol PP dan Satlinmas

balitribune.co.id | Amlapura - Penanggulangan kebakaran dan penyelamatan sangat penting seperti dalam slogan pemadam kebakaran yang berlaku secara global yaitu “to prevent fires, save lives, and protect properties”. Kebakaran menyebabkan kerugian besar, baik dari segi harta benda maupun nyawa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tiga Direktur dan Dua Kapolres Wilayah Polda Bali Diganti

balitribune.co.id | Denpasar - Roda mutasi di tubuh Polri kembali bergerak. Sebanyak 27 pejabat di lingkungan Polda Bali dimutasi. Dari jumlah tersebut, tiga diantaranya adalah Direktur, yaitu Direktur Samapta, Direktur Narkoba dan Direktur Reserse Kriminal Khusus. Sementara dua Kapolres yang diganti adalah Kapolres Jembrana dan Kapolres Karangasem.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.