Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Nyaleg, 3 Perbekel di Gianyar Digantikan Pj

Bali Tribune/ MENGANGKAT - Penyerahkan SK Pemberhentian Perbekel serta mengangkat 3 Penjabat Perbekel.



balitribune.co.id | Gianyar - Penjabat Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa menyerahkan SK Pemberhentian Perbekel serta mengangkat 3 Penjabat Perbekel, Selasa (24/10/2023), di Ruang Sidang Kantor Bupati Gianyar. Pengangkatan 3 Pj Perbekel dilakukan karena 3 perbekel sebelumnya mengundurkan diri dari jabatan perbekel karena akan maju dalam kontestasi politik tahun 2024 sebagai calon legislatif Kabupaten Gianyar. 3 penjabat perbekel tersebut merupakan Pj. Perbekel Tampaksiring, Pj. Perbekel Manukaya dan Pj. Perbekel Sayan.

Perbekel Manukaya, Dewa Putu Kencana mengajukan surat tertulis pengunduran dirinya kepada Pj. Bupati Gianyar dengan alasan akan maju sebagai calon DPRD Kabupaten Gianyar Dapil Tampaksiring. Hal serupa juga dilakukan oleh Kades Tampaksiring I Made Widana serta I Made Andika selaku Perbekel Desa Sayan yang mengundurkan diri juga maju sebagai calon anggota DPRD Kabupaten Gianyar Dapil Ubud. “Surat pengunduran diri saudara Perbekel telah disampaikan secara tertulis dengan alasan saudara mencalonkan diri sebagai calon Anggota DPRD Kabupaten Gianyar pada pemilu tahun 2024,” ujar Tagel Wirasa.

Lebih lanjut Tagel Wirasa menjelaskan walaupun secara periodesasi jabatan ketiga perbekel tersebut belum berakhir, namun sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku pemberhentian perbekel dan pengangkatan penjabat perbekel adalah kewenangan Kepala Daerah, dan untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut perlu diangkat penjabat perbekel yang berasal dari ASN.

Pj. Perbekel yang dilantik merupakan putra daerah dari desa bersangkutan, seperti I Kadek Sukariada asal Banjar Manukaya Let yang juga menjabat Kasi Pemerintahan di Kecamatan Tampaksiring ditunjuk sebagai Pj Perbekel Manukaya. Pj Perbekel Tampaksiring diisi oleh Ida Bagus Putu Budi asal Banjar Geria yang juga staf sosial di Kantor Camat Tampaksiring dan Pj Perbekel Sayan dijabat oleh I Ketut Gede Kesumawijaya asal Banjar Penestanan Kaja yang juga Pejabat Fungsional pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik.  

Tak lupa, Tagel Wirasa juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi para perbekel yang telah mengabdikan dirinya demi kepentingan desa. “Pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih kepada Perbekel Desa Tampaksiring, Perbekel Desa Sayan dan Perbekel Desa Manukaya, yang telah mampu melaksanakan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, sehingga desa yang telah Saudara pimpin telah berhasil mewujudkan desa yang berkembang, maju dan mandiri,” ucapnya.

Mengingat desa sebagai ujung tombak pembangunan yang bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat, Tagel Wirasa menekankan Penjabat Perbekel harus mampu melaksanakan tugas secara profesional, terencana, terukur, terpadu dengan penuh inovasi yang nantinya mampu menumbuhkembangkan serta memberdayakan segenap potensi yang ada, baik potensi alam maupun potensi sumber daya manusia yang dimiliki oleh masyarakat desa, agar dapat digerakkan guna mendorong pelaksanaan pembangunan desa yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Kepada Saudara penjabat perbekel yang ditugaskan, saya harap saudara dapat segera berkoordinasi dengan BPD, para tokoh masyarakat dan lembaga kemasyarakatan di desa sehingga akan dapat bersinergi dan berkoordinasi dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan,” tandas Tagel Wirasa.

wartawan
ATA
Category

Ditemukan Tergantung di Gudang Perusahaan, Pekerja Migran Asal Buleleng Tewas di Jepang

balitribune.co.id | Singaraja - Sebelumnya Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng menyampaikan data ribuan angkatan kerja Buleleng bekerja di luar negeri sebagai pekerja migran Indonesia (PMI). Salah satunya Kadek Agus Winarta (23) yang ditemukan tewas dalam kondisi tergantung di dalam gudang milik perusahaan tempatnya bekerja di Prefektur Chiba, Jepang.

Baca Selengkapnya icon click

DPC PDI Perjuangan Badung Hadiri HUT ke-53 PDI Perjuangan dan Rakernas 2026

balitribune.co.id | Mangupura - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung menunjukkan soliditas dan komitmen perjuangan dengan menghadiri Pembukaan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan sekaligus Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDI Perjuangan Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh DPP PDI Perjuangan, Sabtu (10/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wisatawan Ceko Terhempas Ombak Pantai Kelingking, Tim Gabungan Lakukan Evakuasi

balitribune.co.id | Nusa Penida – Sinergi cepat dan responsif ditunjukkan oleh Polsek Nusa Penida bersama Tim Basarnas Nusa Penida dalam menangani insiden kecelakaan laut yang menimpa seorang warga negara asing (WNA) asal Republik Ceko di kawasan wisata Pantai Kelingking, Desa Bunga Mekar, Jumat (9/1).

Baca Selengkapnya icon click

Perkuat Persaudaraan Lintas Daerah, HAI Bali Chapter Hadiri Anniversary HAI Surabaya

balitribune.co.id | Denpasar – Komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Bali Chapter kembali menunjukkan kuatnya semangat persaudaraan antaranggota komunitas dengan menghadiri perayaan anniversary HAI Surabaya Chapter. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (10 /1) di Mojokerto, Jawa Timur, dan dihadiri oleh 20 member HAI Bali Chapter sebagai wujud nyata brotherhood lintas daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Membawa Usada Bali ke Dunia, Ida Rsi Putra Manuaba Buka AROGYA EXPO 2026 di India

balitribune.co.id | Jakarta - Tokoh spiritual dan budaya Bali, Ida Rsi Putra Manuaba (Padmashri Agus Indra Udayana), secara resmi membuka AROGYA EXPO & International AYUSH Conclave 2026 yang berlangsung pada 8–12 Januari 2026 di Chennai, India.

Forum internasional ini menjadi momentum krusial untuk memperkuat posisi pengobatan tradisional serta pendekatan Holistic Health and Wellness dalam sistem kesehatan global.

Baca Selengkapnya icon click

Tonjolkan Identitas Daerah, Rumah Jabatan Bupati Akan Dibangun dengan Arsitektur Tradisional Khas Bangli

balitribune.co.id | Bangli - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangli tahun ini akan melakukan reboulding bangunan rumah jabatan Bupati yang beralamat di Jalan Lettu Kanten Bangli. Bangunan rumah jabatan Bupati akan dirancangmenggunakan unsur asitektur tradisional Bali, khas Bangli. Diplot anggaran sekitar 30 miliar untuk pembangunan rumah jabatan yang lokasinya tepat di sebelah utara alun-alun Bangli ini. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.