Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pasien Covid-19 Turun Drastis, Klungkung Jadi Zona Kuning Resiko Rendah

Bali Tribune/. dr Nyoman Kesuma
Balitribune.co.id | Semarapura  - Gencarnya Tim Gabungan Yustisi Pemkab Klungkung menggelar pengetatan protokol kesehatan bagi masyarakat di Klungkung serta adanya Kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan ini, mulai memperlihatkan hasil positif. Hal ini tercermin dari jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di RSUD Klungkung mulai turun, sejak Oktober hingga memasuki awal Desember ini. Jumlah pasiennya hanya sekitar 14 orang, jauh menurun dari saat fase puncak yang bisa mencapai lebih dari 70 orang pasien. 
 
Terkait menurunkan perawatan pasien Covid-19 di RSU Klungkung, dibenarkan oleh Direktur RSUD Klungkung dr. Nyoman Kesuma. Menurut dokter asal Nusa Penida ini, Rabu (2/12), penurunan jumlah pasien ini tidak terlepas dari kerja keras Satgas Covid-19 Klungkung, dalam mencegah dan menurunkan penularan  Covid-19. Sehingga jumlah kasus terus menurun secara signifikan dari bulan ke bulan. "Kondisi Ini berdampak pada jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di Ruang Isolasi RSUD Klungkung. Penanganan juga menjadi lebih cepat, didukung alat PCR yang sudah tersedia langsung di RSUD Klungkung," Ujar dr Nyoman Kesuma optimis. 
 
Dijelaskannya, pada periode bulan Agustus dan September 4 ruangan isolasi rawat inap dan 2 ruangan isolasi intensif hampir selalu penuh.  Saat itu, jumlah pasien bisa sampai diatas 70 orang per hari. Mulai awal Oktober kasus terus menurun, sehingga pada akhir bulan hanya berkisar 30 pasien sehari. Karena itu, pada awal Nopember, RSUD Klungkung menutup dan mengembalikan fungsi 1 ruangan isolasi rawat inap basement, sebagai ruangan untuk Unit Hemodialisa. Mulai akhir Nopember hingga memasuki awal Desember ini, jumlah pasien kasus Covid-19 yang dirawat di RSUD Klungkung hanya belasan. Bahkan, data terakhir menunjukkan dari 14 kasus yang masih dirawat, hanya 2 orang yang sudah terkonfirmasi positif Covid-19. Sedangkan 12 orang sisanya masih menunggu hasil swab PCR yang sudah bisa dilakukan pemeriksaannya di RSUD Klungkung sehingga dalam 24 jam hasil sudah keluar. 
 
Dengan terus menurunnya jumlah kasus ini dilain pihak Kadiskes Klungkung  dr Ni Made Adi Swapatni, mengatakan status resiko Kabupaten Klungkung sudah turun dari zone orange (resiko sedang) menjadi zone kuning (resiko rendah), sebagaimana hasil evaluasi BNPB. Ini akan terus dievaluasi setiap dua minggu. Bahkan, bila trennya terus menurun statusnya bisa turun lagi menjadi hijau. "Ini tidak bisa Klungkung saja yang bergerak. Ini harus bergerak bersama. Kalau semuanya kompak, barangkali bisa turun lagi jadi hijau," kata mantan Dirut RSU Klungkung era sebelumnya ini.
 
Diharapkan dengan tren menurun ini terus bisa dipertahankan sehingga pada awal tahun baru 2021 Kabupaten Klungkung sudah bisa masuk ke dalam zone hijau. 
wartawan
Ketut Sugiana
Category

Wabup Wayan Diar Hadiri Peresmian Gedung LPK

balitribune.co.id | Bangli - Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar menghadiri peresmian gedung tempat pelatihan bagi siswa yang nantinya berangkat magang ke Jepang di Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Hishou Universal, Style Bali dan Aska Bali  di Banjar Penaga, Desa Yangapi, Tembuku, Bangli pada Minggu (26/10). Gedung yang diresmikan merupakan bantuan dari Asia  Pacific Japan Cooperative Association.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua TP PKK Serahkan 30 Seragam KWT, Serta PMT untuk 25 Sasaran Ibu Hamil dan Balita

​Amlapura - Tim Penggerak PKK Kabupaten Karangasem gencar melakukan penanganan ganda untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga dan kesehatan anak. Ketua TP PKK Kabupaten Karangasem, Ny. Mas Parwata, memimpin langsung kegiatan pembinaan dan penyerahan bantuan di Kelompok Wanita Tani (KWT) Sari Merta, Lingkungan Belong, Kelurahan Karangasem, Jumat (24/10/2025).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Hari Suci Tumpek Wariga, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata Dukung Pengembangan Taman Gumi Bali

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata bersama Wabup Pandu Prapanca Lagosa, bersama sejumlah Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Karangasem, mengikuti persembahyangan bersama perayaan Hari Suci Tumpek Wariga, bersama Gubernur Bali, I Wayan Koster, di Pura Pengubengan, Besakih, Karangasem, Sabtu (26/10) pagi.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Badung Tanam 4.400 Pohon dan Gelar Aksi Bersih Sungai, Dukung Gerakan Semesta Berencana Serentak Seluruh Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam rangka memperingati Rahina Tumpek Wariga, yakni hari suci umat Hindu yang dimaknai untuk memuliakan tumbuh-tumbuhan, sekaligus juga sebagai implementasi nilai Wana Kerthi, Pemkab Badung turut berpartisipasi dalam “Gerakan Semesta Berencana: Aksi Nyata Penanaman Pohon dan Pembersihan Sungai Serentak” yang dilaksanakan serentak di seluruh Bali, Minggu (26/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

BI Apresiasi Bank BPD Bali dalam Mendorong UMKM dan Ekonomi Hijau

balitribune.co.id | Denpasar - Bank BPD Bali menerima apresiasi dari Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Bali atas keberhasilannya menyalurkan kredit bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) senilai Rp12,55 triliun. Selain itu, dua debitur binaannya juga dinobatkan sebagai UMKM berprestasi ekspor di sektor coklat atau kakao.

Baca Selengkapnya icon click

Jelang Musda XV PHRI Bali 2025 Buka Pendaftaran Calon Ketua

balitribune.co.id | Denpasar - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Provinsi Bali akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) XV pada 3 Desember 2025 di Denpasar. Ketua Panitia Pengarah Musda XV PHRI Badan Pimpinan Daerah (BPD) Provinsi Bali Tahun 2025, Perry Markus menjelaskan, Musda Tahun 2025 dengan tema untuk Pariwisata Bangkit: Kolaborasi, Adaptasi dan Inovasi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.