Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pebalap Astra Honda Dominasi Podium ARRC Thailand

Bali Tribune / MENDOMINASI - Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) mendominasi podium ajang Asia Road Race Championship (ARRC) seri terakhir di Chang International Circuit, Buriram, Thailand.
balitribune.co.id | Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) mendominasi podium ajang Asia Road Race Championship (ARRC) seri terakhir di Chang International Circuit, Buriram, Thailand. Pada race pertama yang dilangsungkan Sabtu (19/11), baik pebalap yang turun di kelas Asia Production (AP)250 maupun Supersports (SS)600, mampu berdiri di podium tertinggi. Bahkan di kelas AP250, tiga pebalap sapu bersih podium pertama hingga ketiga.
Start dari posisi ketiga, Herjun Atna Firdaus mampu meneruskan performa positif dari beberapa race terakhir, dan mempersembahkan kemenangan. Sepanjang balapan, Herjun dan dua pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) lainnya, M Adenanta Putra dan Rheza Danica Ahrens, tak pernah lepas dari barisan terdepan.
 
Bendera finish dikibarkan, Herjun berhasil keluar sebagai pemenang Race 1 ARRC Thailand. Diikuti Adenanta yang meraih posisi kedua, dan Rheza Danica, juara ARRC kelas AP250 tahun 2018, yang juga berhasil mengamankan podium ketiga setelah bermanuver di tikungan terakhir lap terakhir.
 
”Sangat senang mampu memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Terima kasih untuk tim dan semua pendukung. Balapan yang sangat sulit karena semua pebalap tampil bagus dan memberi perlawanan. Saya akan berusaha meraih podium lagi pada balapan terakhir esok hari,” kata Herjun usai balapan.
 
Capaian gemilang ini membuat peluang juara kelas AP250 semakin terbuka lebar untuk para pebalap AHRT. Adenanta Putra punya peluang paling dekat dengan juara, karena bertahan di posisi kedua dan hanya terpaut 11 poin dari pimpinan klasemen. Hasil positif race 1 ARRC seri terakhir juga membuat Rheza Danica makin mendekat, dan berjarak 17 poin. Peluang besar juga terbuka untuk Herjun, dengan kemenangannya hari ini, membuat beda jarak dengan pemimpin klasemen hanya terpaut 18 poin.
 
Sementara itu, asa juara juga tetap terjaga untuk pebalap AHRT di kelas SS600 melalui Andi Farid Izdihar atau yang akrab disapa Andi Gilang. Pebalap Bulukumba, Sulawesi Selatan itu mengunci kemenangan di race pertama seri terakhir ARRC, dan mengamankan 25 poin penting.
Start dari posisi kedua, di awal balapan Andi Gilang melorot beberapa posisi, mencari sela dan terus bertahan di barisan depan dengan para pebalap Thailand dan Malaysia, termasuk rekan setimnya, Irfan Ardhiansyah start dari posisi kelima.
wartawan
HEN
Category

Bikers Honda Dapat Sosialisasi dan Pembekalan Jelang ke HBD

balitribune.co.id | Denpasar - Menjelang gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) 2025 yang diadakan di  Jawa Barat, 15 November 2025 mendatang . Astra Motor Bali menggelar kegiatan sosialisasi dan pembekalan bagi bikers Honda Bali pada Sabtu (1/11), diikuti oleh 65 peserta dari berbagai komunitas Honda se-Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Asuransi Astra Adakan "Beauty Class for Disabilities"

balitribune.co.id | Jakarta - Asuransi Astra menggelar Beauty Class for Disabilities di Head Office Asuransi Astra dan  diikuti komunitas penyandang disabilitas binaan Asuransi Astra.

Beauty Class for Disabilities merupakan program pelatihan tata rias dan pemasaran digital yang dirancang secara khusus untuk membuka peluang sekaligus menjawab tantangan yang dihadapi oleh para penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Galungan, Bupati Gus Par Gelar Pasar Murah dari Desa hingga Kota

balitribune.co.id | Amlpura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bergerak cepat menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopperindag), Pemkab kembali menggelar Pasar Murah secara rutin di sejumlah titik wilayah.

Baca Selengkapnya icon click

Buka Sosialisasi Pemerintah Digital, Bupati Bangli: Bukan Lagi Pilihan, tapi Keniscayaan

Balitribune.co.id | Bangli -  Transformasi digital ditegaskan sebagai harga mati bagi Kabupaten Bangli. Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, secara resmi membuka Sosialisasi Pemerintah Digital di Gedung Bhukti Mukti Bhakti (BMB) Kantor Bupati Bangli, Selasa (4/11/25).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata Menerima Sertifikat GIAHS Salak Sibetan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kabar baik bagi petani Karangasem dibawa langsung dari markas FAO di Roma, Italia. Salak Sibetan, melalui sistem Agroforestry-nya, resmi ditetapkan sebagai situs Warisan Sistem Pertanian Global (Global Important Agricultural Heritage System - GIAHS).

Baca Selengkapnya icon click

Meriahkan HUT Ke-16 Mangupura, Pemkab Badung Gelar Turnamen Mini Soccer Antar OPD

balitribune.co.id | Mangupura - Serangkaian menyambut HUT Ke-16 Kota Mangupura yang jatuh pada tanggal 16 Nopember 2025 dan HUT KORPRI Ke-54 tanggal 29 Nopember 2025, Bapor KORPRI menyelenggarakan Turnamen Mini Soccer antar Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Badung.
Turnamen Mini Soccer ini juga sebagai ajang silaturahmi antar Aparatur Sipil Negara (ASN) di masing-masing OPD.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.