Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pebalap Binaan Astra Honda Siap Melesat Amankan Home Race IATC Mandalika

pebalap astra honda
Bali Tribune / ILUSTRASI (ist)

balitribune.co.id | Mandalika – Lima pebalap belia binaan PT Astra Honda Motor (AHM) akan berjuang menunjukkan performa terbaiknya pada ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) seri kelima yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit, 4–5 Oktober 2025. Ajang balap bergengsi yang digelar bersamaan dengan MotoGP Indonesia ini menjadi momen istimewa bagi pebalap muda Tanah Air untuk tampil di hadapan publik sendiri.

Mengandalkan semangat juang tinggi di sirkuit kebanggaan Indonesia, para lulusan Astra Honda Racing School (AHRS) yaitu Muhammad Badly Ayatullah (#13), Davino Britani (#7), Alvaro Mahendra (#3), dan Nelson Cairoli Ardheniansyah (#17) siap memaksimalkan kesempatan untuk meraih hasil terbaik, mengibarkan Merah Putih di podium dan membanggakan nama Bangsa.

Saat ini, peluang terbesar datang dari Badly Ayatullah yang kokoh menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan 94 poin. Dengan dua balapan tersisa (Mandalika dan Sepang), putra asli Luwu Timur itu memiliki kesempatan emas untuk menutup musim balap 2025 di posisi tiga besar klasemen akhir.

Jelang balap, Badly mengungkap bahwa putaran Mandalika ini sudah ditunggu, dan dia sangat bersemangat menghadapinya. ”Saya akan memberikan seluruh kemampuan karena ini rumah sendiri. Saya bertekad mengibarkan bendera Indonesia di podium tertinggi dan memberikan hasil terbaik bagi seluruh masyarakat Indonesia, meski tidak mudah,” katanya.

Davino Britani yang terus menunjukkan peningkatan performa di seri-seri sebelumnya juga siap bersaing lebih ketat dengan grup terdepan. Setelah melewati 4 seri, Davino mengatakan mulai kembali percaya diri dengan kemampuannya.

”Di race terakhir saya sudah bisa bertarung di grup kedua, dan target saya di Mandalika ini bukan hanya bertarung di grup kedua, tetapi harus bisa bersaing dengan grup terdepan untuk memperebutkan podium,” kata Davino.

Tambah Kekuatan IATC

Selain empat pebalap reguler, AHM juga menurunkan Bintang Pranata Sukma sebagai wildcard pada IATC seri Mandalika. Rider muda berbakat berusia 14 tahun asal Tangerang, Banten ini juga merupakan lulusan AHRS yang telah menorehkan prestasi gemilang dengan tiga kali podium pada ajang Idemitsu Honda Thailand Talent Cup (TTC) 2025 di Chang International Circuit, Buriram.

Mendapat kesempatan tampil di IATC Mandalika, Bintang merasa sangat bangga dan bersemangat. Baginya, ini akan menjadi pelajaran baru, terutama dari pebalap lain, serta menambah jam terbang. ”Terima kasih atas kesempatan yang diberikan Astra Honda dan Dorna. Saya ingin memberikan penampilan terbaik, semoga saya bisa cepat beradaptasi dan memberikan yang terbaik bagi Indonesia,” kata Bintang.

Gelaran IATC seri Mandalika akan berlangsung dua race, yakni pada Sabtu (4/10) pukul 16.10 WITA dan Minggu (5/10) pukul 09.45 WITA. Ribuan pasang mata akan menyaksikan bagaimana pebalap muda Indonesia berjuang melawan talenta terbaik Asia untuk membawa harum nama bangsa.
 

wartawan
HEN
Category

BI Akan Memperkuat Pengawasan Money Changer Ilegal Melalui Perarem Desa Adat

balitribune.co.id | Mangupura - Sejumlah kasus penipuan penukaran uang yang belakangan viral, termasuk di kawasan Sanur, Denpasar bukan dilakukan oleh money changer atau jasa jual beli mata uang asing (valuta asing) berizin, melainkan oleh pelaku usaha ilegal. Modus yang digunakan salah satunya menghitung uang di depan konsumen, kemudian saat uang diletakkan kembali, sebagian uang diambil sebelum diserahkan kepada pelanggan.

Baca Selengkapnya icon click

Dipicu Masalah Sepele, Pria Mabuk di Bedulu Todongkan Pisau ke Tetangga

balitribune.co.id | Gianyar - Dalam kondisi mabuk,  orang kadang cepat emosi dan kerap jadi pemicu kejadian. Kondisi ini juga terjadi ketika seorang penghuni kos di Banjar Margasangkala, Bedulu, Blahbatuh, Gianyar diancam tetangganya dengan pisau. Pemicunya pun hanya lantaran memindahkan jemuran yang menghalangi jalan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Piyasan Pura Puseh Abianbase Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp200 Juta

balitribune.co.id | Gianyar - Suasana riuh gegerkan warga di Lingkungan Abianbase Kaja Kauh, Jalan Berata, Gianyar, Selasa (20/1) siang. Menyusul kepulan asap tebal dari Pura Puseh setempat. Hingga warga mendatangi pura sebuah bangunan piasan didapati sudah diselimuti api.

Baca Selengkapnya icon click

Konsisten Edukasi Internal, Karyawan Astra Motor Singaraja Dibekali #Cari_Aman

balitribune.co.id | Singaraja - Tidak hanya berfokus pada edukasi keselamatan berkendara kepada masyarakat luas, Astra Motor juga secara konsisten memberikan pemahaman safety riding kepada karyawan. Langkah ini menjadi bagian dari tanggung jawab perusahaan dalam membangun budaya berkendara yang aman, dimulai dari lingkungan internal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Tabanan Turun Langsung Tangani Dampak Bencana Alam di Pujungan, Pupuan

balitribune.co.id | Tabanan - Pemerintah Kabupaten Tabanan menunjukkan perhatian serius kepada masyarakat yang terdampak bencana tanah longsor akibat curah hujan ekstrem yang melanda wilayah Tabanan dalam beberapa waktu terakhir. Bupati Tabanan, melalui Wakil Bupati I Made Dirga, turun langsung mengunjungi warga terdampak di Desa Padangan, Kecamatan Pupuan, Tabanan, Selasa, (20/1).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Perlindungan Konsumen Lewat Aturan Gugatan Institusional

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kian menegaskan perannya sebagai pelindung konsumen sektor jasa keuangan. Terbaru, OJK resmi menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 38 Tahun 2025 tentang Gugatan oleh OJK untuk Pelindungan Konsumen di Sektor Jasa Keuangan, sebagai instrumen hukum untuk memulihkan kerugian konsumen sekaligus menegakkan keadilan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.