Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pedagang Dibuat Resah Akibat Aksi Pencurian Gas Elpiji

Bali Tribune/ TUNJUKKAN - Ni Nengah Simpen memunjukan tempat menyimpan gas elpiji di LC Aya, Kelurahan Bebalang, Bangli.


balitribune.co.id | Bangli - Pencurian dua tabung gas elpiji 3 kilogram terjadi di salah satu warung yang berlokasi di LC Aya, Kelurahan Bebalang, Kecamatan Bangli. Pelaku yang diketahui seorang perempuan saat beraksi menggunakan sepeda motor.

Pemilik warung, Ni Nengah Simpen mengatakan kejadian pencurian terjadi pada Senin (10/6/2024) sekitar pukul 09.00 wita atau saat dirinya baru pulang dari pasar. Ketika itu, ia membawa barang belanjaan ke dapur. Kemudian ia hendak mengambil barang lain di depan warung. Saat ini didapati seseorang sudah mengambil dua tabung gas elpiji. "Pelaku perempuan dan wajah ditutup masker. Saat ini pelaku mengambil dua tabung gas elpiji," ungkapnya Selasa (11/6/2024).

Karena ketahuan, pelaku lari dan menuju sepeda motornya yang diparkir agak jauh dari warung tersebut. Nengah Simpen sempat meneriaki pelaku, namun pelaku yang mengenakan baju warna merah sudah tancap gas menuju arah utara. "Saat kejadian di warung sudah buka dan suami ada di dapur. Sedangkan tabung gas ada di depan. Jadi tidak tahu kalau ada orang datang," ungkapnya

Lanjutnya, saat pelaku diteriaki ada seorang pegawai pemerintah yang lewat dan berupaya mengejar. Saat itu, pelaku tidak terkejar, terlebih pagi itu lalu lintas cukup ramai. Atas kejadian tersebut pihaknya mengalami kerugian ratusan ribu. Diakui, kejadian tersebut tidak dilaporkan ke pihak kepolisian. "Kami memang tidak melapor, jika melapor prosesnya sangat ribet, apalgi juga dari segi kerugian terbilang sedikit," jelasnya.

Namun demikian, pihaknya berharap tidak ada kejadian serupa di warungnya atau warung lainnya. Pasca kejadian sebagai bentuk langkah antisipasi kini warung akan dipasang CCTV.

wartawan
SAM
Category

Hilangkan Predikat ‘Pasar Hantu’ Kontrak Pasar Seni Manggis Diperpanjang Hingga Tahun 2040

balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem mengambil langkah strategis untuk menghidupkan kembali aset daerah yang bertahun-tahun meredup. Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, pada Kamis (16/10), secara resmi menandatangani Adendum Perjanjian Kerjasama (PKS) terkait pembangunan dan pengelolaan Pasar Seni Manggis di Kantor Perbekel Manggis.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Nyoman Satria Hadiri Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya di Desa Adat Mengwi

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung I Nyoman Satria  bersama Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa  menghadiri pelaksanaan Karya Penileman/Atma Wedana dan Manusa Yadnya yang diselenggarakan oleh Desa Adat Mengwi bertempat di Wantilan Pura Dalem Desa Adat Mengwi, Senin (20/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Teman Sekolah Jadi Predator, Siswi SMA di Denpasar Berjuang Mencari Keadilan

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) sebut saja Bunga (nama samaran, red) mengalami nasib pilu. Gadis berusia 16 tahun ini diduga menjadi korban persetubuhan atau pencabulan di kawasan Sesetan, Denpasar Selatan pada awal Oktober 2025. Ironisnya, pelaku diduga merupakan teman satu sekolah korban berinisial IGNABT.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Bangli Kukuhkan Bunda PAUD

balitribune.co.id | Bangli -  Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta mengukuhkan secara serentak Bunda PAUD di tiga tingkatan pada Senin (20/10) bertempat di Gedung BMB, kantor Bupati Bangli. Pengukuhan Bunda PAUD ini menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Bangli terhadap Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Bunda PAUD yang dikukuhkan yakni  4 Bunda PAUD Kecamatan dan 68 Bunda PAUD Desa/Kelurahan se-Kabupaten Bangli,

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.