Pemkot Gelar Job Fair di Lumintang | Bali Tribune
Bali Tribune, Rabu 29 Januari 2025
Diposting : 14 June 2017 20:21
I Wayan Sudarsana - Bali Tribune
JOB FAIR
JOB FAIR - Sejumlah pencari kerja saat melakukan pendaftaran sebagai pencari kerja pada Job Fair digelar Pemkot Denpasar di areal Parkir Utara Taman Kota Lumintang Denpasar, Selasa (13/6).

BALI TRIBUNE - Pemkot Denpasar melalui Dinas Tenaga Kerja dan Sertifikasi Kopetensi Kota Denpasar menggelar Job Fair yang dipusatkan di areal Parkir Utara Taman Kota Lumintang Denpasar, Selasa (13/6). Job Fair kali ini melibatkan 30 perusahaan dengan menyediakan menyediakan 7.391 lowongan pekerjaan.

Job Fair yang berlangsung selama empat hari dari 13-16 Juni mendatang dibuka Walikota IB Rai Dharmawijaya Mantra ditandai pemukulan gong dan peninjauan stan. Tampak hadir Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Sertifikasi Kopetensi Kota Denpasar IGA Rai Anom Suradi, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Denpasar, Putu Budiasa, Kabag Ekonomi Kota Denpasar Made Saryawan dan Camat Denpasar Selatan, AA Gde Risnawan.

 “Job Fair ini memberikan peluang informasi antara pencari kerja dan menekan angka pengangguran. Disamping itu kegiatan ini juga berguna mengumpuklan informasi dari sektor-sektor swasta dan memberikan mereka kesempatan untuk mencari tenaga kerja yang di butuhkan. Kegiatan ini juga memberikan fasilitas sesuai dengan kompetensinya dan di pertemukan secara langsung dengan para perusahaan,” ujar Rai Mantra.

Rai Mantra mengharapkan masyarakat tidak sulit mendapatkan kesempatan lowongan kerja dan mudah-mudahan dengan kegiatan Job Fair ini mampu menekan angka pengangguran di Kota Denpasar. Menurut dia, pelaksanaan Job Fair tidak hanya dilakukan hanya empat hari, namun juga akan berlanjut pada bulan November 2017 mendatang. Kegiatan pada bulan tersebut akan menambah peluang usaha dengan menggandeng jajaran universitas yang memiliki incubator bisnis serta melibatkan pihak perbankan.

“Jadi nanti kalau ada pekerja yang mengalami suatu kesulitan akan kita tawarkan untuk berusaha dengan sebuah kemudahan, bimbingan dan dengan system perijinan yang nanti akan di permudah dalam ijin UKM,” ujar Rai Mantra.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Sertifikasi Kopetensi Kota Denpasar IGA Rai Anom Suradi mengatakan, Job Fair tahun ini diikuti 30 perusahaan dengan total 7.391 lowongan pekerjaan yang disediakan. “Job Fair ke-12 ini bisa dibilang membuka lowongan yang terbanyak mencapai tujuh ribuan lowongan, di karenakan 6.300 lowongan di antaranya untuk lowongan kapal pesiar dan 1.091 lowongan lainnya,” ujarnya.