Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Polresta Denpasar Bagikan 100 Paket Sembako di Pura Panthi Batur

Bali Tribune/ SEMBAKO - Polresta Denpasar memberikan 100 bantuan paket sembako kepada tokoh adat dan masyarakat di Pura Panthi Batur, Desa Pakraman Padangsambian, Jalan Tangkuban Perahu, pada Senin (20/6).



balitribune.co.id | Denpasar - Jelang HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, Polresta Denpasar menggelar baksos religi dan membagikan 100 paket sembako di Pura Panthi Batur, Desa Pakraman Padangsambian, Jalan Tangkuban Perahu pada Senin (20/6).

Bersinergi dengan tema hari Bhayangkara Polri yang mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktual untuk mewujudkan Indonesia Tangguh 'Indonesia Tumbuh',  Polresta Denpasar membagikan 100 paket sembako kepada warga. 50 paket sembako diterima oleh warga Padangsambian, 25 paket diberikan kepada Masjid Baitul Rahman, sementara 25 paket lagi diberikan kepada Panti Jompo di kawasan Renon.

Kegiatan bakti religi ini bertujuan untuk meningkatkan nilai-nilai toleransi antara Polri dan elemen agama yang ada di Indonesia. Juga meningkatkan kerja sama dengan tokoh agama khususnya dalam giat moderasi rumah ibadah.

Pemberian paket sembako diberikan kepada tokoh agama dan masyarakat kurang mampu terdampak Covid-19.

Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas mengapresiasi kegiatan bakti sosial religi serentak yang dihadiri oleh masyarakat Desa Adat Padangsambian dan perwakilan tokoh semua agama.

“Hari ini kami mengelar bakti sosial dalam rangka merayakan hari Bhayangkara, harapan Polri khususnya Polresta Denpasar dengan dilaksanakannya kegiatan ini agar dapat mendukung pemulihan ekonomi setelah pandemi covid19,” kata Bambang Yugo Pamungkas.

Kegiatan ini serentak dilaksanakan Polri di seluruh Indonesia dipimpin Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo secara virtual.

“Melalui kegiatan ini kami mohon doa dan dukungan semua pihak kepada Polri kedepannya, khususnya Polresta Denpasar agar dapat lebih baik melayani Masyarakat supaya kami dados Bhayangkara sane mawiguna,” tutup Kapolresta

Turut hadir dalam kegiatan baksos itu antara lain Wakapolresta, Pejabat Utama, Jro Bendesa Desa Adat, Tokoh Adat kelurahan Padangsambian serta perwakilan tokoh semua agama begitu pula warga penerima sembako mengikuti kegiatan tersebut secara virtual dari Pura Panthi Batur Pasangsambian.

wartawan
M2
Category

Bali Interfood 2025 Digelar di BNDCC Nusa Dua 10-12 September

balitribune.co.id | Mangupura - Bali kembali menjadi tuan rumah pameran makanan dan minuman berskala internasional, Bali Interfood 2025, yang akan digelar untuk keenam kalinya di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Nusa Dua, pada 10–12 September 2025. Pameran ini menghadirkan beragam produk dan inovasi internasional di sektor makanan minuman, bahan kue, peralatan horeca (hotel, restoran, cafe) dan baking, serta teknologi, layanan pendukung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Remikan Gedung PDAM, Sedana Arta Dorong Pengembangan Bisnis Baru

balitribune.co.id | Bangli - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mendorong agar PT Perumda Air Minum Tirta Danu Arta (PDAM) Bangli berinovasi dengan mengembangkan bisnis baru yakni produksi air minum kemasan dan penjualan air baku. Dengan inovasi ini nantinya diharapkan mampu meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Bangli.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Pamerkan Scoopy Kalcer, Turut Ramaikan Buleleng Festival dengan Gaya Kekini

balitribune.co.id | Singaraja – Turut memeriahkan pagelaran Buleleng Festival yang berlangsung selama enam hari pada 18–23 Agustus 2025 di Tugu Singa Ambara Raja, Astra Motor Bali bersama jaringan dealer resmi Honda di wilayah Buleleng hadir menyuguhkan nuansa berbeda lewat special showcase Honda Scoopy Bali Kalcer dan Honda Stylo160 Y2K Revival. Kedua model fashionable Honda ini sukses menjadi daya tarik utama pengunjung festival.

Baca Selengkapnya icon click

Aksi Kolaborasi Yayasan AHM Lestarikan Flora dan Fauna Indonesia

balitribune.co.id | Padang - Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) memperkuat komitmen dalam upaya mitigasi perubahan iklim dan pelestarian satwa laut dengan menanam 16.000 mangrove bakau dan pelepasan tukik di Kawasan Pantai Pasir Jambak dan Desa Wisata Teluk Buo, Sumatera Barat (22/8). Kegiatan ini menjadi bagian dari konsistensi Yayasan AHM dalam mendukung tercapainya Sustainable Development Goals (SDGs) Indonesia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.