Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Realisasi Penerimaan Pajak Tumbuh 16 Persen

MEDIA GATHERING - Kepala Kanwil DJP Bali, Goro Ekanto saat media gathering di Abiansemal, Badung, Minggu (9/12).

BALI TRIBUNE - Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bali, Goro Ekanto menyebutkan, jelang akhir tahun telah membukukan realisasi penerimaan pajak sebesar Rp 8,5 trilliun atau tumbuh sebesar 16,03% dibandingkan dengan realisasi penerimaan tahun sebelumnya. Realisasi ini setara dengan 81,08% dari target sebesar Rp 10,5 trilliun.  Dijelaskan, ada 5 sektor dominan yang memberikan kontribusi kepada penerimaan pajak Kanwil DJP Bali yaitu sektor perdagangan besar dan eceran, jasa keuangan dan asuransi, penyedian akomodasi, administrasi pemerintah dan konstruksi. Pada saat ini, Kanwil DJP Bali berada di peringkat 8 dari 34 Kanwil Pajak se-Indonesia dalam hal penerimaan pajak hingga awal bulan Desember ini. "Dengan pencapaian penerimaan ini, Kanwil DJP Bali optimis penerimaan pajak pada akhir tahun mencapai 100,43% atau sebesar Rp 10,5 trilliun," sebut Goro saat media gathering Kanwil Ditjen Pajak Bali, di Abiansemal, Badung, Minggu (9/12). Lebih lanjut dia menyampaikan, capaian penerimaan Kanwil DJP Bali tentunya tidak lepas dari peran serta wajib pajak (WP). Dari sisi kepatuhan, Kanwil DJP Bali telah mencapai 90%, dari jumlah WP terdaftar wajib SPT yaitu sebanyak 332.051 WP, rincian realisasinya adalah untuk WP badan dari sebanyak 27.671 telah melaporkan SPT Tahunan sebanyak 19.402 WP atau sebesar 70%. Sedangkan WP orang pribadi (OP) karyawan dari sebanyak 239.758 WP telah lapor SPT 230.773 WP atau sebesar 96% dan WP OP Non Karyawan dari 64.622 WP telah lapor SPT sebanyak 47.037 WP atau sebesar 73%.  Sepanjang tahun 2018, Kanwil DJP Bali telah meningkatkan kegiatan sinergitas dengan pihak eksternal yaitu instansi, lembaga, asosiasi dan pihak lain (ILAP) yang berada di Bali. "Kegiatan kerjasama yang telah dilakukan antara lain bekerjasama dengan seluruh Pemerintah Daerah (Pemda) di Bali dalam hal penghimpunan data dan informasi perpajakan, bekerjasama dengan perguruan atau pendidikan tinggi (PT) di Bali dalam hal pelaksanaan inklusi kesadaran pajak. Serta pelaksanaan Business Development Services (BDS) yang bekerjasama dengan Rumah Kreatif BUMN (RKB) di Bali, dan pelaksanaan kegiatan joint program dengan Direktorat Bea dan Cukai," bebernya.  Goro menghimbau kepada seluruh WP di Bali untuk memastikan kembali kewajiban perpajakannya telah dilaksanakan dengan baik dan benar. Selain itu juga dia mengingatkan kepada seluruh pegawai di lingkungan Kanwil DJP Bali, senantiasa bekerja keras melakukan upaya atau langkah konkret dalam rangka pengamanan penerimaan pajak tahun 2018, dan memberikan pelayanan secara profesional serta melakukan pengawasan kepatuhan kepada WP secara optimal agar penerimaan pajak tahun 2018 dapat tercapai.

wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Polisi Ungkap Peredaran Obat-Obatan Tak Berizin Senilai Rp 2 Miliar

balitribune.co.id | Denpasar - Polda Bali berhasil mengungkap peredaran obat-obatan tak berizin dengan total nilai fantatis mencapai Rp 2 miliar lebih. Diresnarkoba Polda Bali Kombes Pol Radiant menyampaikan, pengungkapan tersebut terjadi pada 14 September 2025 di 3 lokasi, yakni di Jalan Nakula Legian Kaja Kuta, Jalan Lebak Bene Legian Kelod Kuta kamar kost sebagai gudang penyimpanan obat dan di Jalan Pandawa 1 Legian Kaja Kuta.

Baca Selengkapnya icon click

Tragedi Kembali Terulang, Pemuda Asal Karangasem Tewas di Jembatan Tukad Bangkung

balitribune.co.id | Mangpura - Aksi bu**h diri kembali mengguncang masyarakat sekitar Jembatan Tukad Bangkung, Desa Plaga, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, pada Kamis (25/9) pagi. Seorang pemuda berinisial PM (24) ditemukan tewas di dasar jurang jembatan yang dikenal sebagai salah satu jembatan tertinggi di Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sanur Chef Community Diharapkan Bangga dan Kenalkan Kuliner Lokal Kepada Wisatawan

balitribune.co.id | Denpasar - Sanur Chef Community (SCC) yang merupakan asosiasi para chef di Sanur diharapkan mampu memajukan gastronomi, kuliner di Sanur dan Kota Denpasar umumnya. SCC dengan anggota 40 chef di Sanur, asosiasi ini sebagai wadah resmi bagi para chef di destinasi tersebut untuk bersama-sama berinovasi dalam dunia kuliner.

Baca Selengkapnya icon click

Manajemen GWK Sesalkan Rekomendasi DPRD Bali, Klaim Sudah Lakukan Sosialisasi

balitribune.co.id | Mangupura - Polemik penutupan akses jalan di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Ungasan, Badung, memanas. DPRD Provinsi Bali mengultimatum manajemen GWK untuk membuka kembali akses warga yang ditutup dengan pagar. Jika dalam sepekan pagar tidak dibongkar, DPRD Bali bahkan merekomendasikan penutupan operasional GWK.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Manajemen GWK Sesalkan Rekomendasi DPRD Bali, Klaim Sudah Lakukan Sosialisasi

balitribune.co.id | Denpasar - Polemik penutupan akses jalan di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Ungasan, Badung, memanas. DPRD Provinsi Bali mengultimatum manajemen GWK untuk membuka kembali akses warga yang ditutup dengan pagar. Jika dalam sepekan pagar tidak dibongkar, DPRD Bali bahkan merekomendasikan penutupan operasional GWK.

Baca Selengkapnya icon click

Anggota DPRD Badung Nyoman Gede Wiradana Hadiri Karya di Pura Kantor Perbekel Sibang Gede

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung I Nyoman Gede Wiradana mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Upacara Melaspas, Mendem Pedagingan medasar Rsi Gana, di Pura Kantor Perbekel Sibang Gede, Kecamatan Abiansemal. Rabu (24/9).

Kehadiran Wiradana bersama bupati sekaligus Mendem Pedagingan di salah satu Pelinggih dan menandatangani prasasti.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.