Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Ruddi Setiawan Janjikan Tidak Ada Preman

Kapolda Bali, Irjen Pol Petrus Reinhard Golose saat memberikan ucapan selamat kepada AKBP Ruddi Setiawan, SIk pada upacara Sertijab kemarin

BALI TRIBUNE -  Tongkat komando Polresta Denpasar resmi berpindah tangan dari Kombes Pol Hadi Purnomo kepada AKBP Ruddi Setiawan. Itu setelah dilakukan serah terima jabatan  (Sertijab) di Mapolda Bali, Jumat  (9/11) siang kemarin. Sementara upacara tradisi penyambutan Kapolresta yang baru dan pelepasan Kapolresta yang lama akan dilakukan di Mapolresta Denpasar siang hari ini. Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose yang mempin upacara sertijab mengatakan, pergantian atau rotasi di tubuh Polri adalah hal yang biasa. Ibarat sebuah kapal yang crew-nya diganti adalah hal yang lumrah. Meski demikian, jendral bintang dua ini mengaku bangga karena para perwira diganti ini ada yang mendapat promosi. Salah satunya adalah AKBP Ruddi Setiawan yang menjabat sebagai Kapolresta Denpasar yang merupakan job-nya seorang Komisaris Besar (Kombes). Selain itu, mantan Direktur Intelkam Kombes Pol Akhmal Juliarto dan mantan Direktur Reserse dan Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus) Kombes Pol Anom Wibowo memperoleh sekolah untuk membuka jalan menjadi jendral. "Sebagai Kapolda, tentunya saya sangat bangga atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan Polri ini. Ini apresiasi atas kinerja atas kerja para anggota sendiri, bukan saya," ujarnya. Sementara Ruddi Setiawan yang ditemui Bali Tribune menegaskan, akan melanjutkan program - program yang telah dilakukan oleh pendahulunya Hadi Purnomo. Yang menjadi prioritas adalah akan menindak tegas terhadap aksi premanisme. "Perlu kami tegaskan, bahwa tidak ada preman. Akan kami tindak tegas. Untuk itu, kami mohon dukungan dari tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk bersama - sama ikut menjaga Kamtibmas," ungkapnya.  Selain jabatan Kapolresta Denpasar, pada kesempatan tersebut juga dilakukan sertijab Direktur Intelkam dari Kombes Akhmal Juliarto kepada Kombes Pol Wahyu Suyitno, Dir Krimsus dari tangan Kombes Pol Anom Wibowo kepada Kombes Pol Yuliar Kus Nugroho, Dir Pol Air dari Kombes Pol Sukandar kepada Kombes Pol Hadi Purnomo, Kabidkum dari Kombes Pol I Gusti Kade Budhi kepada Kombes Pol Mochamad Kozin, Kabidkeu dari tangan Kombes Pol Teguh Selamet Karyono kepada Kombes Pol Andi Mayangkara dan Kapolres Klungkung dari AKBP Bambang Tertianto kepada AKBP Komang Sudana. ray

wartawan
Redaksi
Category

Wisatawan Ceko Terhempas Ombak Pantai Kelingking, Tim Gabungan Lakukan Evakuasi

balitribune.co.id | Nusa Penida – Sinergi cepat dan responsif ditunjukkan oleh Polsek Nusa Penida bersama Tim Basarnas Nusa Penida dalam menangani insiden kecelakaan laut yang menimpa seorang warga negara asing (WNA) asal Republik Ceko di kawasan wisata Pantai Kelingking, Desa Bunga Mekar, Jumat (9/1).

Baca Selengkapnya icon click

Perkuat Persaudaraan Lintas Daerah, HAI Bali Chapter Hadiri Anniversary HAI Surabaya

balitribune.co.id | Denpasar – Komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Bali Chapter kembali menunjukkan kuatnya semangat persaudaraan antaranggota komunitas dengan menghadiri perayaan anniversary HAI Surabaya Chapter. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (10 /1) di Mojokerto, Jawa Timur, dan dihadiri oleh 20 member HAI Bali Chapter sebagai wujud nyata brotherhood lintas daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Membawa Usada Bali ke Dunia, Ida Rsi Putra Manuaba Buka AROGYA EXPO 2026 di India

balitribune.co.id | Jakarta - Tokoh spiritual dan budaya Bali, Ida Rsi Putra Manuaba (Padmashri Agus Indra Udayana), secara resmi membuka AROGYA EXPO & International AYUSH Conclave 2026 yang berlangsung pada 8–12 Januari 2026 di Chennai, India.

Forum internasional ini menjadi momentum krusial untuk memperkuat posisi pengobatan tradisional serta pendekatan Holistic Health and Wellness dalam sistem kesehatan global.

Baca Selengkapnya icon click

Tonjolkan Identitas Daerah, Rumah Jabatan Bupati Akan Dibangun dengan Arsitektur Tradisional Khas Bangli

balitribune.co.id | Bangli - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangli tahun ini akan melakukan reboulding bangunan rumah jabatan Bupati yang beralamat di Jalan Lettu Kanten Bangli. Bangunan rumah jabatan Bupati akan dirancangmenggunakan unsur asitektur tradisional Bali, khas Bangli. Diplot anggaran sekitar 30 miliar untuk pembangunan rumah jabatan yang lokasinya tepat di sebelah utara alun-alun Bangli ini. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wujudkan Motor Baru di 2026, Astra Motor Bali Hadirkan Kejutan Promo Fantastis

balitribune.co.id | Denpasar – Mengawali tahun 2026, Astra Motor Bali bersama seluruh dealer resmi sepeda motor Honda menghadirkan penawaran istimewa bagi masyarakat Bali yang ingin memiliki sepeda motor Honda baru. Promo bertajuk “Januari Jadi Baru, Upgrade Dirimu dengan Motor Baru” ini dapat dinikmati melalui Virtual Exhibition yang berlangsung pada 7–31 Januari 2026.

Baca Selengkapnya icon click

Astra Motor Bali: Berboncengan Lebih dari Dua Orang Risiko Tinggi Kecelakaan, Yuk Pahami Bahayanya

balitribune.co.id | Denpasar – Keselamatan berkendara menjadi prioritas utama dalam setiap aktivitas di jalan raya. Menyikapi masih ditemukannya praktik berboncengan sepeda motor dengan lebih dari dua orang, Astra Motor Bali kembali mengingatkan masyarakat akan risiko keselamatan dan aturan hukum yang mengatur hal tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.