Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sekda Badung Tutup Bulan Bahasa Bali 2024

Bali Tribune / BULAN BAHASA - Sekda I Wayan Adi Arnawa menutup kegiatan Bulan Bahasa Bali VI Kabupaten Badung tahun 2024 di Jaba Pura Lingga Bhuwana, Puspem Badung, Selasa (6/2).

balitribune.co.id | MangupuraSetelah berlangsung selama lima hari, kegiatan Bulan Bahasa Bali VI Kabupaten Badung tahun 2024 ditutup Bupati Badung yang diwakili Sekda I Wayan Adi Arnawa sekaligus menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba bertempat di Jaba Pura Lingga Bhuwana, Puspem Badung, Selasa (6/2).

Bulan Bahasa Bali VI yang bertajuk "Jana Kerthi-Dharma Sadhu Nuraga'' yang artinya Bulan Bahasa Bali merupakan altar pemuliaan Bahasa, Aksara, dan Sastra Bali, sebagai sumber kebenaran, kebijaksanaan, dan cinta kasih untuk memperkuat jati diri Krama Bali.

Sekda Adi Arnawa mengatakan, Pemkab Badung sangat komit mempertahankan nilai Adat dan Budaya melalui kegiatan Festival (Utsawa), Lomba (Wimbakara), Panggung Apresiasi Sastra. Dirinya menyambut baik dan mengapresiasi daripada kegiatan Bulan Bahasa Bali karena kegiatan ini merupakan kegiatan positif dalam melestarikan Adat dan Budaya Bali.

“Saya sangat mengapresiasi daripada kegiatan ini, karena merupakan kegiatan positif untuk melestarikan dan mempertahankan adat istiadat dan budaya kita. Saya berharap kegiatan ini berkelanjutan dan tidak hanya sekedar lomba-lomba saja melainkan diterapkan dan inovatif. Saya juga minta untuk kegiatan bulan Bahasa yang akan datang agar tidak copy paste saja, buat gebrakan aksi baru, gali terus potensi yang ada di adat kita, karena bagaimanapun juga daerah kita merupakan destinasi pariwisata dan pondasi kita adalah budaya yang bernafaskan agama Hindu. Kegiatan ini juga secara tidak langsung akan menarik perhatian wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk berkunjung ke Bali khususnya di Kabupaten Badung," Ujar Adi Arnawa.

Sementara itu Kadisbud Badung I Gde Eka Sudarwitha menyampaikan ucapan terima kasih kepada Sekda Adi Arnawa dan pihak yang telah membantu terselenggaranya kegiatan itu. Dikatakan bahwa pihaknya akan melakukan kegiatan Bulan Bahasa Bali di desa-desa dengan tujuan mengembangkan Bahasa Aksara dan Sastra Bali mulai dari anak-anak hingga remaja se-Badung.

”Kami laporkan kegiatan bulan Bahasa Bali hari ini telah dimulai dari tanggal 2 sampai 6 Februari 2024 dan menghabiskan biaya sebesar Rp. 172. 870.600,00 yang bersumber dari APBD 2024 Pemkab Badung. Adapun lomba yang diselenggarakan yaitu Lomba Nyurat Aksara Bali Tingkat SD yang diikuti 67 peserta dari seluruh SD yang ada di Kabupaten Badung, Nyurat Lontar Tingkat SMP diikuti 43 orang peserta, Membaca Lontar yang diikuti dari usia 19 s/d 23 tahun sebanyak 38 orang peserta, Lomba Satwa bali krama istri diikuti sebanyak 51 orang peserta, dari Prajuru Adat sebanyak 14 orang peserta, Wiwerda (Debat Bahasa Bali) Tingkat SMA/SMK diikuti sebanyak 73 orang dari 9 sekolah dan banyak lomba lainya lagi,” jelasnya.

Turut hadir pada kesempatan itu anggota DPRD Kabupaten Badung l Nyoman Dirgayusa, Camat, Widya Sabha se-Kabupaten Badung, serta para pemenang lomba dan undangan lainnya.

wartawan
ANA
Category

Dipicu Masalah Sepele, Pria Mabuk di Bedulu Todongkan Pisau ke Tetangga

balitribune.co.id | Gianyar - Dalam kondisi mabuk,  orang kadang cepat emosi dan kerap jadi pemicu kejadian. Kondisi ini juga terjadi ketika seorang penghuni kos di Banjar Margasangkala, Bedulu, Blahbatuh, Gianyar diancam tetangganya dengan pisau. Pemicunya pun hanya lantaran memindahkan jemuran yang menghalangi jalan.

Baca Selengkapnya icon click

Piyasan Pura Puseh Abianbase Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp200 Juta

balitribune.co.id | Gianyar - Suasana riuh gegerkan warga di Lingkungan Abianbase Kaja Kauh, Jalan Berata, Gianyar, Selasa (20/1) siang. Menyusul kepulan asap tebal dari Pura Puseh setempat. Hingga warga mendatangi pura sebuah bangunan piasan didapati sudah diselimuti api.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Konsisten Edukasi Internal, Karyawan Astra Motor Singaraja Dibekali #Cari_Aman

balitribune.co.id | Singaraja - Tidak hanya berfokus pada edukasi keselamatan berkendara kepada masyarakat luas, Astra Motor juga secara konsisten memberikan pemahaman safety riding kepada karyawan. Langkah ini menjadi bagian dari tanggung jawab perusahaan dalam membangun budaya berkendara yang aman, dimulai dari lingkungan internal.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Tabanan Turun Langsung Tangani Dampak Bencana Alam di Pujungan, Pupuan

balitribune.co.id | Tabanan - Pemerintah Kabupaten Tabanan menunjukkan perhatian serius kepada masyarakat yang terdampak bencana tanah longsor akibat curah hujan ekstrem yang melanda wilayah Tabanan dalam beberapa waktu terakhir. Bupati Tabanan, melalui Wakil Bupati I Made Dirga, turun langsung mengunjungi warga terdampak di Desa Padangan, Kecamatan Pupuan, Tabanan, Selasa, (20/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

OJK Perkuat Perlindungan Konsumen Lewat Aturan Gugatan Institusional

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kian menegaskan perannya sebagai pelindung konsumen sektor jasa keuangan. Terbaru, OJK resmi menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 38 Tahun 2025 tentang Gugatan oleh OJK untuk Pelindungan Konsumen di Sektor Jasa Keuangan, sebagai instrumen hukum untuk memulihkan kerugian konsumen sekaligus menegakkan keadilan.

Baca Selengkapnya icon click

PAD Bali Tembus Target, Tapi Seberapa Tahan Struktur Fiskalnya?

balitribune.co.id | Pemerintah Provinsi Bali menutup tahun anggaran 2025 dengan catatan manis. Di tengah penerapan kebijakan opsen pajak yang mengalihkan sebagian besar penerimaan langsung ke kabupaten/kota, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Bali justru melampaui target. Realisasi PAD tercatat mencapai Rp 2,84 triliun atau 108,88 persen dari target yang ditetapkan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.