Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sembari Menikmati Panorama Bali, Kalangan Media Akan Uji Kemampuan Hyundai Creta

Bali Tribune/ Hyundai Creta Dipajang di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021

balitribune.co.id | Mengangkat tema ‘Hyundai  Creta Media Drive- Bali, PT  Hyundai  Motor Indonesia  akan menggelar test  drive  sport utility vehicle (SUV) terbarunya, Hyundai  Creta.

 
Dalam undangan  yang  diterima  Bali Tribune, Minggu (23/1 disebutkan,  rencananya test drive  mobil  yang  hadir  untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan tampilan mewah, serta dilengkapi dengan fitur canggih akan dilakasanakan Rabu-Kamis (26-27/1)
 

Sesuai dengan  prosedur  kesehatan  ketat, selama dua hari itu kalangan media dari pelbagi daerah itu diberi kesempatan untuk mencoba langsung SUV  yang diproduki  di Indonesia ini.

Hyundai  Creta pertama diperkenalkan pada pergelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.
 
Desain  Creta   membawa pengalaman berkendara‘Spotlight in Motion’, dengan makna  dirancang khusus untuk pelanggan Indonesia, menjadikan mereka sebagai sorotan dalam perjalanan sehari-hari.
 
SungJong Ha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia disela-sela peluncuran waktu itu  menuturkan  hadirnya  Creta   dengan bangga menandai pencapaian baru dalam membawa visi Hyundai  ke Indonesia melalui produk perdana dari pabrik Hyundai di Indonesia.
 
“Hyundai Creta buatan Indonesia untuk Indonesia tentunya akan memberikan pengalaman berkendara yang baru bagi pelanggan kami.” kata  SungJong Ha.
 
Sementara  itu , Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, menambahkan, Hyundai Creta adalah sebuah SUV yang didesain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, berpenampilan mewah, serta dilengkapi dengan fitur Hyundai SmartSense.
 
 ‘Produk ini akan menjadi terobosan yang kami hadirkan untuk semakin memperkuat posisi kami sebagai game-changer di industri otomotif Indonesia dan kami berharap agar Creta  mendapatkan tempat yang istimewa di hati masyarakat Indonesi” terang dia
 
Hyundai  Creta  memiliki tampilan stylish yang menarik perhatian dan cocok untuk gaya hidup urban masyarakat Indonesia. Sisi depan mobil ini menonjolkan keunikan Creta  dengan adanya lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL.Karakteristik tersebut juga terdapat pada High Mounted Stop Lamp (HMSL) di sisi belakang, sehingga melengkapi kombinasi yang memberikan kesan kendaraan berteknologi tinggi. Tampilan luar mobil yang sporty juga dilengkapi dengan 17-inch Diamond Cut Alloy Wheels.
 
Dari sisi  interior Hyundai menawarkan berbagai fitur canggih yang menjadikan Creta sebagai produk unggulan dan terdepan di kelasnya.Kepuasan memiliki Creta  akan semakin bertambah dengan hadirnya Full TFT LCD Meter Cluster berukuran 10,25 inci.
 
Mobil ini juga dilengkapi dengan layar Display Audio berukuran 8 Inci dengan berbagai fitur dan dapat terhubung ke smartphone. Perangkat ini terhubung ke 8 (delapan) unit speaker BOSE Premium Sound System yang memberikan suara jernih dan kenyamanan yang sempurna.
 
Hyundai Motors Indonesia juga menghadirkan teknologi inovatif terbarunya, Hyundai Bluelink, sebuah inovasi Connected Car Service dari Hyundai yang memungkinkan pelanggan untuk selalu terhubung dengan mobil mereka melalui smartphone.
 

Hyundai Bluelink memberikan akses penuh kepada pemilik Creta  untuk fitur-fitur penting, seperti mengetahui kondisi kendaraan saat ini, menghidupkan/mematikan mesin, mengatur suhu kabin, mengunci/membuka kunci pintu, menyalakan klakson, menyalakan/mematikan lampu, untuk mengetahui di mana kendaraan diparkir.

wartawan
HEN
Category

Komitmen Kuat Jaga Stabilitas Harga Menjelang Hari Raya, Bupati Bangli Pimpin Rapat High Level Meeting TPID dan TP2DD B

balitribune.co.id | Bangli - Bupati Bangli SN Sedana Arta, memimpin Rapat High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Bangli Tahun 2025. Pertemuan penting ini dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi dan menjaga stabilitas harga, khususnya menjelang perayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan yang jatuh pada bulan November 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Pohon Tumbang di Pura Penataran Ped, Seorang Pemedek Tewas, Lima Luka-luka

balitribune.co.id | Semarapura - Pohon gepah yang tumbuh di Pura Segara Penataran Ped, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida mendadak tumbang, Rabu (5/11) malam. Pohon berukuran besar itu, menimpa beberapa pemedek yang kebetulan berada di pura tersebut untuk melakukan persembahyangan purnama. Seorang warga dilaporkan meninggal dunia dari musibah tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jadikan Nusa Penida 'Green Island', Bupati Klungkung Ajak Warga Stop Buang Sampah Sembarangan

balitribune.co.id | Semarapura - Mari bersama-sama peduli kebersihan lingkungan jangan membuang sampah sembarangan agar Nusa Penida selalu bersih dari sampah. Hal tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Made Satria saat membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Waste Management Ecosystem di Mandawa Creative Speace Amerta Penida, Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Kamis (6/11/). 

Baca Selengkapnya icon click

Dekranasda Tabanan Tampilkan Karya Triwastra dalam Bali Fashion Week 2025 Season 1

balitribune.co.id | Tabanan - Selaku Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya diwakili Ny. Budiasih Dirga menghadiri ajang Dekranasda Bali Fashion Week 2025 Season 1, yang digelar di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya Provinsi Bali, Selasa (4/11). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Matangkan Keterbukaan Informasi, Diskominfosan Bangli Terima Visitasi Komisi Informasi Bali

balitribune.co.id | Bangli – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Bangli menunjukkan keseriusan dalam mengelola keterbukaan informasi publik dengan menerima kunjungan penting dari Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Komisi Informasi (KI) Bali, Kamis (6/11).

Baca Selengkapnya icon click

Serangan Tikus di Tegalalang: Petani Pasrah Gagal Panen 3 Kali Musim, Merugi Tanpa Jaminan Asuransi

balitribune.co.id | Gianyar - Di tengah usaha petani mempertahankan lahan sawahnya dari alih fungsi, justru hama tikus menggerogoti. Di Subak Pujung Kaja, Desa Sebatu, Tegallaalang, Gianyar, bahkan ada petani yang mengalamai gagal panen dalam tiga musim berturut-turut. Hal ini sangat ironis, kerugian material dan inmaterial cukup siginifikan tanpa jaminan asuransi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.