Si Jago Merah Melahap Warung Sembako | Bali Tribune
Diposting : 3 February 2021 06:58
I Wayan Sudarsana - Bali Tribune
Bali Tribune/Mobil pemadam kebakaran yang memadamkan kobaran api.
balitribune.co.id | Nusa Dua - Si jago merah kembali mengamuk. Kobaran api menghanguskan warung sembako miliknya di Perum Ungasan Permai, Jalan Merak, Gang Rajawali, Kuta Selatan, Badung, Selasa (2/2/2021) jam 08.00 Wita.
 
Kapolsek Kuta Selatan AKP Yusak Agustinus Sooai mengungkapkan, sumber api berasal dari Nita (24) yang saat berada di kamar yang masih satu atap dengan warungnya  membakar kertas dimasukkan dalam kaleng.
 
Kebiasaannya itu dilakukan untuk mengusir nyamuk. "Kaleng berisi kertas terbakar itu diletakkan dekat kasur, kemudian ditingal ke depan (warung)," ungkapnya.
 
Tidak berselang lama, Nita mencium bau gosong dan matanya terbelalak melihat kepulan asap tebal. Ia langsung berteriak meminta pertolongan warga sekitar. "Kobaran api yang melalap kasur dengan cepat membesar," terangnya.
 
Warga yang mendengar teriakan bergegas ke lokasi dan membantu memadamkan kobaran api. Tidak berselang lama, tiga mobil pemadam tiga di lokasi dan sekira pukul 10.30 WITA api berhasil dijinakkan. "Kebakaran tidak sampai menimbulkan korban jiwa, hanya kerugian material diperkirakan Rp70 juta," katanya.