Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Terima Kunjungan DPRD Semarang, Subawa Paparkan Program Prioritas Badung

Anggota DPRD Badung Made Subawa menyerahkan cindramata kepada pimpinan rombongan DPRD Kota Semarang.

BALI TRIBUNE - DPRD Kota Semarang, Selasa (25/9) berkunjung ke DPRD Kabupaten Badung. Rombongan yang dipimpin Wiwin Sugiono tersebut diterima anggota Komisi I DPRD Badung, Made Dibawa di ruang rapat pimpinan. Subawa memaparkan, Kabupaten Badung merupakan kabupaten paling selatan dan pulau yang diberkati dengan keindahan alam yang menakjubkan sebagai destinasi pariwisata. "Badung merupakan salah satu dari sembilan kabupaten dan satu kota di Propinsi Bali yang merupakan pintu gerbang utama kepariwisataan Bali sekaligus juga indonesia bagian tengah," terangnya. Secara fisik kata Subawa, Kabupaten Badung mempunyai bentuk yang unik menyerupai sebilah keris. Keunikan ini, kemudian diangkat menjadi lambang daerah yang didalamnya terkandung semangat dan jiwa kesatria yang erat dengan peristiwa Puputan Badung. "Sehingga pada tanggal 16 november 2009 ditetapkan Mangupura sebagai ibukota Kabupaten Badung," ujarnya. Pemerintah Kabupatan Badung lanjutnya memilik lima program skala prioritas Pola Pembangunan Nasional (PPNSB) yang tertuang dalam RPJMD Semesta Berencana. Program prioritas tersebut katanya, bidang pangan, sandang dan papan, kesehatan dan pendidikan, pariwisata, jaminan sosial dan ketenagakerjaan, adat, hingga agama dan budaya yang telah berjalan dengan sangat baik.  "Di bidang kesehatan masyarakat lahir, hidup, mati ditanggung pemerintah melalui program Kartu Badung Sehat. Akta kelahiran langsung dapat setelah melahirkan, biaya kesehatan ditanggung, santunan kematian masyarakat juga dapat," paparnya. Pada sektor pendidikan, Badung menerapkan sekolah gratis. Bahkan siswa-siswa di Badung diberikan laptop gratis dan seragam sekolah gratis. Bidang infrastruktur juga menjadi skala prioritas. Sebagai, destinasi pariwisata Badung terus melakukan peningkatan dalam infrastruktur.  "Termasuk pembangunan pura, masjid, gereja dibantu oleh pemerintah. Bahkan ada yang sampai dibantu 2 miliar," ungkapnya. Lebih lanjut kata Subawa, program skala prioritas tersebut muaranya untuk kesejahteraan masyarakat. "Bapak Bupati ingin memenuhi segala kebutuhan masyarakat Badung. Demi terwujudnya masyarakat Badung yang sejahtera," imbuhnya.

wartawan
I Made Darna
Category

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Galungan, Bupati Gus Par Gelar Pasar Murah dari Desa hingga Kota

balitribune.co.id | Amlpura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bergerak cepat menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopperindag), Pemkab kembali menggelar Pasar Murah secara rutin di sejumlah titik wilayah.

Baca Selengkapnya icon click

Buka Sosialisasi Pemerintah Digital, Bupati Bangli: Bukan Lagi Pilihan, tapi Keniscayaan

Balitribune.co.id | Bangli -  Transformasi digital ditegaskan sebagai harga mati bagi Kabupaten Bangli. Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, secara resmi membuka Sosialisasi Pemerintah Digital di Gedung Bhukti Mukti Bhakti (BMB) Kantor Bupati Bangli, Selasa (4/11/25).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata Menerima Sertifikat GIAHS Salak Sibetan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kabar baik bagi petani Karangasem dibawa langsung dari markas FAO di Roma, Italia. Salak Sibetan, melalui sistem Agroforestry-nya, resmi ditetapkan sebagai situs Warisan Sistem Pertanian Global (Global Important Agricultural Heritage System - GIAHS).

Baca Selengkapnya icon click

Meriahkan HUT Ke-16 Mangupura, Pemkab Badung Gelar Turnamen Mini Soccer Antar OPD

balitribune.co.id | Mangupura - Serangkaian menyambut HUT Ke-16 Kota Mangupura yang jatuh pada tanggal 16 Nopember 2025 dan HUT KORPRI Ke-54 tanggal 29 Nopember 2025, Bapor KORPRI menyelenggarakan Turnamen Mini Soccer antar Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Badung.
Turnamen Mini Soccer ini juga sebagai ajang silaturahmi antar Aparatur Sipil Negara (ASN) di masing-masing OPD.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

HUT Mangupura ke-16, Pemkab Badung Himbau Ucapan dengan Bibit Tanaman

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Kota Mangupura, Pemerintah Kabupaten Badung menggandeng berbagai pihak eksternal untuk berpartisipasi dalam kegiatan bertema "Rumaketing Taksuning Bhuana", yang bermakna Satukan semua potensi untuk membangun Badung.

Baca Selengkapnya icon click

Setujui APBD 2026, Tapi F-PDIP Badung Beri Catatan Soal Kemacetan, Sampah, dan Air Bersih

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi PDI Perjuangan DPRD Badung menyatakan menerima dan menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2026 untuk ditetapkan menjadi peraturan daerah. Hal itu terungkap  pada rapat paripurna DPRD Badung, Selasa (4/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.