Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wamen LHK Lepas 100 Tukik, Serahkan 160 Karang Hias di Gunung Payung

Bali Tribune/ TUKIK - Sekda Adi Arnawa saat menerima kunjungan Wamen LHK Alue Dohong serangkaian penyerahan tanaman karang hias dan pelepasliaran tukik penyu lekang di Kecamatan Kuta Selatan, Sabtu (24/10/2020).
Balitribune.co.id | Mangupura - Dalam upaya menjaga keasrian dan kelestarian alam di wilayah Badung Selatan, Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Alue Dohong menyerahkan sebanyak 160 tanaman karang hias bertempat di Gunung Payung. Pada saat yang sama Wamen LHK sekaligus melepasliarkan 100 tukik penyu lekang di Pantai Pandawa Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Sabtu (24/10/2020). 
 
Dalam kegiatan ini Wamen LHK didampingi Sekditjen Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE) Tandya Tjahjana, Direktur Perbenihan Tanaman Hutan Mintarjo serta Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa. 
 
Wamen LHK Alue Dohong dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya wabah Covid-19 di seluruh dunia, mengakibatkan terjadinya perubahan  ekonomi, hubungan interaksi sosial dan yang lainnya. Sehingga semua harus wajib serta mengadaptasi dengan kondisi kebiasaan baru. Walau dalam situasi pandemi, pihaknya mengaku tetap bersyukur karena meskipun secara nasional mengalami perlambatan ekonomi, namun pertumbuhan ekonomi masih lebih baik dari negara lainnya. 
 
Untuk itu sebagai langkah extraordinary, Presiden Joko Widodo mengambil beberapa langkah diantaranya pemulihan kesehatan nasional dengan berbagai programnya serta program pemulihan ekonomi nasional (PEN) yang tersebar di beberapa kementerian dan lembaga.
 
“Khusus di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, PEN tahun ini diwujudkan dalam bentuk padat karya mangrove. Dimana penanaman mangrove yang mengalami degradasi dengan melibatkan masyarakat dan masyarakat mendapatkan upah dalam mengumpul bibit, menanam dan memelihara. Di sini padat karya sifatnya,” katanya.
 
Lebih lanjut disampaikan bahwa kondisi hutan mangrove di Pulau Bali sudah bagus sehingga hanya mendapatkan 100 hektar program PEN mangrove. Hanya saja ke depan dilihat lagi potensi mana yang bisa dilakukan. 
 
“Secara nasional hutan mangrove kita sebanyak 15.000 hektar se-Indonesia. Tahun depan kemungkinan bisa kita lakukan program PEN transplantasi terumbu karang,” imbuhnya.
 
Sekda Adi Arnawa mengapresiasi apa yang menjadi program Presiden Joko Widodo dimana dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi khususnya di sektor pemulihan pariwisata, Pemerintah Pusat sudah melakukan berbagai kegiatan di daerah khususnya wilayah Bali. 
 
“Ini merupakan salah satu bentuk komitmen Bapak Presiden dari Pemerintah Pusat melalui kementerian dan lembaga yang berupaya semaksimal mungkin untuk melakukan pemulihan kembali kondisi pariwisata di Bali khususnya Kabupaten Badung saat ini,” ungkap Adi Arnawa.
 
Adi Arnawa juga melaporkan bahwa wilayah Kutuh merupakan kawasan wisata yang sangat luar biasa memberikan kontribusi cukup besar terhadap pendapatan asli daerah di Kabupaten Badung. “Wilayah Pantai Pandawa, Desa Adat Kutuh ini bisa dikunjungi sampai 3.000 pengunjung di masa normal sebelum masa pandemi Covid-19,” terangnya.
 
Sementara itu Bendesa Adat Kutuh I Nyoman Mesir mengucapkan terimakasih kepada Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan beserta jajaranya yang sudah terlibat dalam acara pelepasan tukik di Desa Kutuh dalam upaya pelestarian hutan dan fauna. 
 
”Untuk kawasan hutan di Gunung Payung kami memiliki 2 hektar, di sisi barat dari Pantai Pandawa terdapat 3 hektar, serta yang sudah terhutannisasi ada 2 hektar. Berarti di Desa Kutuh terdapat 7 hektar untuk kawasan hutan. Upaya melakukan pelestarian hutan serta melindungi fauna di wilayah Kutuh beserta wilayah Gunung Payung yang terdapat ribuan kera tetap dilaksanakan sebagai bagian dari pelestarian lingkungan,” terang I Nyoman Mesir.
 
Pada kesempatan tersebut Wamen Alue Dohong menyerahkan dana secara pribadi sebesar Rp 10 juta kepada Bendesa Adat Kutuh I Nyoman Mesir. Acara turut dihadiri oleh Kadis Perikanan Badung I Nyoman Suardana, Kadis Lingkungan Hidup dan Kebersihan I Wayan Puja, Camat Kuta Selatan I Ketut Gede Arta beserta unsur muspika, Pj Perbekel Kutuh I Wayan Badra, dan masyarakat setempat.  
wartawan
I Made Darna
Category

Soal Penyesuaian Target Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2026, Ketua DPRD Badung: Sangat Realisitis dan Keputusan yang Tepat

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Kabupaten Badung I Gusti Anom Gumanti mengapresiasi langkah pemerintah yang telah merespons seluruh masukan secara jelas dan komprehensif terhadap pemandangan umum (PU) fraksi-fraksi DPRD Badung atas sejumlah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda).

Baca Selengkapnya icon click

Komisi IV DPRD Badung Kawal Bansos Hari Raya Rp2 Juta per KK

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi IV DPRD Badung mengaku akan terus mengawal seluruh bantuan kepada masyarakat Kabupaten Badung. Sejumlah bantuan yang sedang 'hot' akan disalurkan oleh Pemkab Badung adalah bantuan sosial (Bansos) tunai untuk hari raya sebesar Rp2 juta per KK. Bansos kali kedua yang disalurkan lewat Dinas Sosial ini kurang lebih menyasar 150 ribu KK penerima dengan anggaran sekitar Rp200 miliar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Masalah Kemacetan Masih Jadi Sorotan Komisi II DPRD Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi II DPRD Badung menyoroti besarnya anggaran yang dikelola oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Badung. Instansi ini mengelola anggaran lebih dari Rp3 triliun. Anggaran yang besar ini diharapkan bisa dikelola secara maksimal, terutama untuk menyelesaikan masalah kemacetan dan estetika utilitas.

Baca Selengkapnya icon click

Ribuan Ojol Turun ke Jalan, URC Bergerak Tegaskan Empat Tuntutan dan Tolak Komisi 10 Persen

balitribune.co.id | Jakarta - Ribuan pengemudi ojek online (Ojol) yang tergabung dalam komunitas URC Bergerak menggelar aksi damai di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta. 

Dalam orasinya, perwakilan URC menegaskan pentingnya pelibatan langsung mitra pengemudi dalam pembahasan Peraturan Presiden (Perpres) yang mengatur ekosistem transportasi online. Mereka menolak apabila aturan disusun secara sepihak tanpa ruang dialog yang adil.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Dukung Optimalisasi Pengelolaan Keuangan Daerah

balitribune.co.id | Denpasar - Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali memperkuat langkah optimalisasi pengelolaan keuangan daerah salah satunya melalui kolaborasi strategis dengan pemerintah pusat dan daerah, antara lain melalui ikut aktif dalam pengelolaan keuangan daerah serta optimalisasi elektronifikasi dalam penguatan sumber dana dan belanja daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.