Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Berjibaku Selama 5 Jam, Tim Damkar Berhasil Padamkam Api Kebakaran TPA Suwung

Bali Tribune / PEMADAMAN - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa serta Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana saat meninjau proses pemadaman api musibah kebakaran TPA Suwung, Rabu (8/5) sore. 

balitribune.co.id | Denpasar - Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung Kota Denpasar mengalami musibah kebakaran pada Rabu (8/5) sore. Kejadian tersebut membuat Tim Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Denpasar bergerak cepat. Alhasil, setelah berjibaku kurang lebih 5 jam, Tim Pemadam Kebakaran Kota Denpasar yang dibantu Tim Damkar Kabupaten Badung, BPBD Peovinsi Bali dan Pelindo ini berhasil memadamkan si jago merah. 

Pelaksanaan proses pemadaman api ditinjau langsung Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa serta Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana. Tampak hadir pula Kadis LHK Provinsi Bali, I Made Teja, Kadis Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Denpasar, I Made Tirana, Kadis DLHK Kota Denpasar, Ida Bagus Putra Wirabawa serta pihak terkait lainya. 

Kadis Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Denpasar, I Made Tirana menjelaskan, musibah kebakaran TPA Suwung ini terjadi sekitar Pukul 15.30 Wita. Dimana, titik api bermula dari tumpukan sampah sisi barat dekat kolam Lindi. Sehingga, guna menangani kejadian tersebut, Tim Damkar Kota Denpasar langsung berkordinasi dengan mengerahkan sedikitnya 5 unit armada, Damkar Kabupaten Badung mengerahkan 5 unit armada, Pelindu mengerahkan 1 unit armada dan BPBD Provinsi Bali mengerahkan 2 unit Mobil Tangki. 

Lebih lanjut dijelaskan, adapun area yang terbakar diperkirakan seluas 0,35 Hektar atau 35 are. Dimana, fokus penanganan menggunakan sistem manual dengan mengeruk area yang terbakar untuk selanjutnya disemprot menggunakan air. Sedangkan manajemen air menggunakan sistem tandon dengan suplai air bergiliran dari masing-masing armada. 

"Kita bersyukur, dengan teknik ini api dapat dipadamkan, kurang lebih selama 5 jam, dan semoga tidak timbul api lagi, setelah titik api padam, tahap selanjutnya adalah pendinginan kurang lebih selama 3 jam, setelah itu akan stand by armada 3 unit sebagai langkah antisipasi," ujar Tirana.

Sementara itu, Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa mengaku bersyukur api kebakaran TPA Suwung dapat dipadamkan segera. Pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat, terutama Tim Damkar baik dari Kota Denpasar dan Kabupaten Badung yang telah berjibaku memadamkan api. 

"Yang pertama saya bersyukur api dapat segera padam, yang kedua saya menyampaikan terimakasih  semua pihak, terutama kepada Tim Damkar yang bertugas sehingga pemadaman api dapat dioptimalkan, ini juga berkat kerjasama dan peningkatan ketrampilan operator damkar yang sudah optimal, sekali lagi terimakasih," ujar Jaya Negara.

wartawan
HEN
Category

BI Akan Memperkuat Pengawasan Money Changer Ilegal Melalui Perarem Desa Adat

balitribune.co.id | Mangupura - Sejumlah kasus penipuan penukaran uang yang belakangan viral, termasuk di kawasan Sanur, Denpasar bukan dilakukan oleh money changer atau jasa jual beli mata uang asing (valuta asing) berizin, melainkan oleh pelaku usaha ilegal. Modus yang digunakan salah satunya menghitung uang di depan konsumen, kemudian saat uang diletakkan kembali, sebagian uang diambil sebelum diserahkan kepada pelanggan.

Baca Selengkapnya icon click

Dipicu Masalah Sepele, Pria Mabuk di Bedulu Todongkan Pisau ke Tetangga

balitribune.co.id | Gianyar - Dalam kondisi mabuk,  orang kadang cepat emosi dan kerap jadi pemicu kejadian. Kondisi ini juga terjadi ketika seorang penghuni kos di Banjar Margasangkala, Bedulu, Blahbatuh, Gianyar diancam tetangganya dengan pisau. Pemicunya pun hanya lantaran memindahkan jemuran yang menghalangi jalan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Piyasan Pura Puseh Abianbase Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp200 Juta

balitribune.co.id | Gianyar - Suasana riuh gegerkan warga di Lingkungan Abianbase Kaja Kauh, Jalan Berata, Gianyar, Selasa (20/1) siang. Menyusul kepulan asap tebal dari Pura Puseh setempat. Hingga warga mendatangi pura sebuah bangunan piasan didapati sudah diselimuti api.

Baca Selengkapnya icon click

Konsisten Edukasi Internal, Karyawan Astra Motor Singaraja Dibekali #Cari_Aman

balitribune.co.id | Singaraja - Tidak hanya berfokus pada edukasi keselamatan berkendara kepada masyarakat luas, Astra Motor juga secara konsisten memberikan pemahaman safety riding kepada karyawan. Langkah ini menjadi bagian dari tanggung jawab perusahaan dalam membangun budaya berkendara yang aman, dimulai dari lingkungan internal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Tabanan Turun Langsung Tangani Dampak Bencana Alam di Pujungan, Pupuan

balitribune.co.id | Tabanan - Pemerintah Kabupaten Tabanan menunjukkan perhatian serius kepada masyarakat yang terdampak bencana tanah longsor akibat curah hujan ekstrem yang melanda wilayah Tabanan dalam beberapa waktu terakhir. Bupati Tabanan, melalui Wakil Bupati I Made Dirga, turun langsung mengunjungi warga terdampak di Desa Padangan, Kecamatan Pupuan, Tabanan, Selasa, (20/1).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Perlindungan Konsumen Lewat Aturan Gugatan Institusional

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kian menegaskan perannya sebagai pelindung konsumen sektor jasa keuangan. Terbaru, OJK resmi menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 38 Tahun 2025 tentang Gugatan oleh OJK untuk Pelindungan Konsumen di Sektor Jasa Keuangan, sebagai instrumen hukum untuk memulihkan kerugian konsumen sekaligus menegakkan keadilan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.