Bupati Badung Giri Prasta Lepas Atlet Xiangqi | Bali Tribune
Diposting : 23 October 2022 19:16
ANA - Bali Tribune
Bali Tribune / MELEPAS - Bupati Badung Nyoman Giri Prasta didampingi Sekda Wayan Adi Arnawa melepas 4 atlet Xiangqi Kabupaten Badung mewakili Indonesia dalam kejuaraan Dunia Xiangqi 2022 di Kuching Malaysia.

balitribune.co.id | MangupuraBupati Badung Nyoman Giri Prasta didampingi Sekda Wayan Adi Arnawa melepas 4 atlet Xiangqi Kabupaten Badung mewakili Indonesia dalam kejuaraan Dunia Xiangqi 2022 di Kuching Malaysia, Kamis (20/10) bertempat di Rumah Jabatan Bupati Puspem Badung. Sebagai wujud dukungan terhadap prestasi atlet xiangqi Badung, pada kesempatan itu Bupati Giri Prasta menyerahkan dana motivasi secara pribadi sebesar Rp 10 juta dan dana motivasi Kabupaten sebesar Rp 6 juta kepada atlet dan tim official Xiangqi Kabupaten Badung. Turut hadir Sekretaris Dewan Kabupaten Badung selaku Ketua Umum cabang olahraga Xiangqi Badung Gusti Agung Made Wardika beserta jajaran.

"Kami selaku Pemerintah Kabupaten Badung menyampaikan apresiasi kepada 4 atlet Xiangqi Badung yang akan mewakili Indonesia dalam ajang Kejuaraan Dunia Xiangqi 2022 di Kuching Malaysia. Tentu ini akan memicu prestasi para atlet-atlet kita dari cabor lain untuk bisa tampil di ajang internasional dan kami sudah pasti akan memberikan dukungan moril dan materil kepada para atlet-atlet Badung yang berprestasi," ujar Bupati Giri Prasta.

Sementara itu Sekretaris Dewan Kabupaten Badung yang juga selaku Ketua Umum Cabang Olahraga Xiangqi Badung Gusti Agung Made Wardika menyampaikan atas berbagai prestasi yang sudah mampu ditorehkan oleh atlet Xiangqi Badung di tingkat nasional, akhirnya pengurus cabang olahraga Xiangqi pusat menunjuk 4 atlet Xiangqi Badung mewakili Indonesia dalam ajang kejuaraan Dunia Xiangqi 2022 di Kuching Malaysia. "Kami turut menyampaikan terimakasih kepada Bapak Bupati dan Pemerintah Kabupaten Badung yang sudah memberikan dukungan secara moril dan materiil kepada atlet kita, tentu dukungan ini akan membuat anak-anak semakin termotivasi dan percaya diri untuk semaksimal mungkin tampil dalam kejuaraan dunia di Malaysia," ujarnya.