Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dermaga I Dalam Perbaikan, Kendaraan Penyeberang Mengular Keluar Pelabuhan

Bali Tribune/PENYEBERANG - Antrean panjang kendaraan penyebrang di Pelabuhan Penyebrangan Padang Bai, Karangasem mengular hingga ke luar areal pelabuhan sejauh hampir dua kilometer.

balitribune.co.id | Amlapura - Antrean panjang kendaraan penyebrang di Pelabuhan Penyebrangan Padang Bai, Karangasem, hingga Selasa (10/12) kemarin terus mengular hingga ke luar areal pelabuhan sejauh hampir dua kilometer. Antrean panjang kendaraan ini terjado menyusul masih dilakukannya perbaikan Dermaga I pelabuhan yang rusak keropos pada bagian landasan Mobile Bridge, dimana perbaikan dilakukan sejak tiga hari lalu.

Berdasarkan pantauan koran ini di Padang Bai, Selasa kemarin, ratusan kendaraan yang didominasi oleh truk barang, harus rela antre ditengah tetrik matahari yang menyengat di sepanjang jalur menuju pelabuhan. Puluhan sopir yang tidak kuat memilih keluar truk dan mencari pohon rindang untuk berteduh.

"Panasnya minta ampun pak! Gak kuat kalau lama-lama diatas truk.. parah kayaknya antreannya ini pak. Semalam saya gak tidur karena harus antre!” keluh Sumarno, sopir truk asal Kediri, Jawa Timur. Dia dan sopir truk lainnya mengaku sudah antre sejak tengah malam dan siang kemarin dia baru sampai di depan Polsek Padang Bai.

“Mbuh mas! Kayaknya malam nanti saya baru bisa nyebrang, nambah biaya lagi ini, uang makan sudah hampir habis!” kesahnya.

Dari pantauan koran ini, antrean kendaraan peyebrang terlihat padat diareal parkir dalam pelabuhan, semetara sejumlah teknisi masih terus mengebut pengerjaan pengelasan pemasangan lembaran plat baja tebal pengganti plat landasan dermaga Mobile Bridge yang sudah keropos. “Pengerjaan sampai hari ini (Selasa kemarin,red) masih berlangsung namun sesuai rencana kita targetkan hari ini pengerjaan perbaikan rampung,” ungkap Rizal Arif Rahman, supervisi PT ASDP Padang Bai kepada koran ini kemarin.

Diakuinya memang terjadi antrean panjang kendaraan penyebrang, karena memang untuk bongkar muat kapal hanya dilayani di Dermaga II, namun demikian pengaturan jadwal keberangkatan kapal telah dilakukan oleh BPTD untuk mengurangi kepadatan antrean kandaraan penyebrang. 

wartawan
Andy husein
Category

Dukung Peluncuran All New Honda Vario 125, Honda Community Bali Gelar Vario Night Ride

balitribune.co.id | Denpasar – Dalam rangka mendukung kesuksesan peluncuran All New Honda Vario 125, Honda Community Bali (HCB) menggelar kegiatan bertajuk Vario Night Ride yang melibatkan sekitar 80 anggota komunitas Vario series di Bali pasa Selasa (27/1). Kegiatan ini diawali dengan city rolling menuju lokasi acara launching.

Baca Selengkapnya icon click

Lantik Direksi Perumda Pasar dan Pangan MGS Periode 2026–2031, Bupati Badung: Perumda MGS Harus Jadi Penopang Produksi dan Kesejahteraan Petani

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) mengambil sumpah jabatan dan melantik Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana (MGS) Kabupaten Badung periode 2026-2031, bertempat di Ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (27/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua Komisi III DPRD Badung Hadiri Pelantikan Direksi Perumda Pasar dan Pangan MGS

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua Komisi III DPRD Badung, Ir. I Made Ponda Wirawan, ST., menghadiri acara Pelantikan Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana untuk masa jabatan 2026-2031. Kompiang Gede Pasek Wedha dipercaya sebagai Direktur Utama, sedangkan I Made Anjol Wiguna ditetapkan menjabat Direktur Umum Perumda Pasar dan Pangan MGS Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Telkomsel One, Solusi Terpadu Untuk Gaya Hidup Digital Masa Kini

balitribune.co.id | Denpasar - Telkomsel terus memperkuat komitmennya dalam menghadirkan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan melalui Telkomsel One, layanan konvergensi yang mengintegrasikan konektivitas unggulan jaringan internet rumah IndiHome dan layanan mobile Telkomsel dalam satu layanan terpadu.

Baca Selengkapnya icon click

Dampak Perencanaan Tak Matang, Proyek Tol Bali Barat Jalan di Tempat, Hak Ekonomi Warga Terhambat

balitribune.co.id | Negara - Keluhan masyarakat mengenai dampak belum matangnya perencanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi (Tol Jagat Kerthi) di wilayah Bali Barat segera menemui titik terang. 

Ribuan bidang tanah warga yang selama hampir tiga tahun terkunci dalam Penetapan Lokasi (Penlok) berpotensi dibuka blokirnya pada bulan depan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.