Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dibuka Koster, Ribuan Warga Padati Pembukaan Malam Apresiasi Seni HUT ke-421 Kota Singaraja

HUT Kota Singaraja
Bali Tribune / HUT - Gubernur Bali Wayan Koster didampingi Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra dan Wakil Bupati Buleleng Gede Supriatna membuka HUT ke-421 Kota Singaraja di RTH Taman Bung Karno, Kelurahan Sukasada, Sabtu (5/4).

balitribune.co.id | Singaraja - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 421 Kota Singaraja, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng menggelar Malam Apresiasi Seni.

Malam Apresiasi Seni yang berlangsung dari tanggal 5 hingga 8 April 2025 ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Bali Wayan Koster didampingi Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra dan Wakil Bupati Buleleng Gede Supriatna dengan ditandai penghunusan keris di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Bung Karno, Kelurahan Sukasada, Sabtu (5/4).

Tampak ribuan masyarakat tumpah ruah memadati RTH Taman Bung Karno. Masyarakat yang mendatangi RTH Taman Bung Karno ini berasal dari seluruh penjuru Kabupaten Buleleng dan datang dari berbagai kalangan. Mereka tampak sangat menikmati hiburan tradisional yang disajikan di panggung utama. Selain ada hiburan tradisional, Malam Apresiasi Seni ini juga diramaikan band dan penyanyi lokal. Masyarakat juga bisa menikmati berbagi kuliner dan berbelanja di UMKM yang mengikuti pameran.

Bupati Sutjidra menjelaskan peringatan HUT Ke-421 Kota Singaraja tahun 2025 mengusung tema “Paripurna Jayeng Wikrama” yang memiliki makna kesempurnaan menuju kejayaan dalam keunggulan dan keberagaman. Pemerintah beserta seluruh masyarakat di Kabupaten Buleleng bertekad untuk melebur perbedaan dan keberagaman menjadi satu untuk rasa cinta kepada Tanah Denbukit (sebutan untuk Buleleng). Momentum ini akan dijadikan tonggak  dalam melestarikan sejarah lahirnya Kota Singaraja.

“Juga sebagai upaya untuk menanamkan nilai sejarah perjuangan dan keagungan Raja I Gusti Anglurah Panji Sakti,” jelasnya.

Di tengah upaya untuk menjalankan amanat pemerintah pusat melalui kebijakan efisiensi, Pemkab Buleleng ingin menjadikan hari bersejarah ini sebagai momentum untuk introspeksi diri. Menyusun perencanaan ke depan yang lebih baik demi mewujudkan masyarakat Buleleng yang Cager (bisa diandalkan), unggul, solid dan berkelas.

“Berkaitan dengan hal tersebut, peringatan Hari Lahir Kota Singaraja tahun ini tidak hanya diisi dengan kegiatan seremonial belaka,” kata Sutjidra.

Sementara itu, Wayan Koster dalam sambutannya memastikan pembangunan jalan baru atau sering disebut shortcut Singaraja-Mengwitani berlanjut pada tahun ini. Pembangunan akan dilanjutkan pada shortcut di titik sembilan dan sepuluh. Saat ini proses sudah memasuki tender untuk pembangunan tersebut. Rencananya, pembangunan shortcut ini akan berlanjut hingga titik sebelas dan dua belas.

“Nanti shortcut tembus sampai Desa Ambengan. Ini akan memberikan kenyamanan para pengguna jalan baik itu dari Buleleng ke Denpasar dan sebaliknya,” ungkap dia.

wartawan
CHA
Category

Walikota Jaya Negara Hadiri Puncak Karya di Pura Dalem Pejarakan Ulun Lencana

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota  Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menghadiri sekaligus Ngayah Nopeng serangkaian Puncak Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Tawur Balik Sumpah dan Padususan Manawaratna di Pura Dalem Pejarakan Ulun Lencana, Desa Adat Kerobokan, Desa Padangsambian Kelod bertepatan dengan Anggarakasih Wuku Julungwangi pada Selasa (8/4).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Distan Tabanan Pastikan Stok Daging Babi Mencukupi Jelang Galungan

balitribune.co.id | Tabanan – Dinas Pertanian atau Distan Tabanan memastikan ketersediaan stok daging babi untuk kebutuhan masyarakat saat hari raya Galungan pada Rabu (23/4) mendatang dalam status lebih dari mencukupi.

Ini didasari data Distan Tabanan melalui Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan. Sesuai data tersebut, Distan Tabanan memperkirakan kebutuhan daging babi mencapai 5.790 ekor. Sedangkan untuk kebutuhannya mencapai 4.435 ekor

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dewa Riana Putra Calon Kuat Sekda Bangli

balitribune.co.id | Bangli - Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Tinggi Pratama (JPTP) Eslon IIa, Sesuai jadwal, kabupaten Bangli telah mengumumkan hasil seleksi jabatan Sekda Bangi. Tiga peserta masuk tiga besar. Adapun tiga nama dimaksud yakni, I Dewa Agung Bagus Riana Putra dan I Dewa Agung Suryadarma serta I Made Ari Pulasari. Satu nama akan dipilih Bupati untuk menempati posisi Sekda Bangli.

Baca Selengkapnya icon click

Gegara "Ngemis" 20 Juta, Perbekel Bongkasa Dituntut 4 Tahun

balitribune.co.id | Denpasar - Jaksa penuntut umum dari Kejati Bali, I Made Eddy Setiawan,dkk., Rabu (9/4) di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi, Renon Denpasar menuntut Perbekel atau Kepala Desa Bongkasa, I Ketut Luki, dengan pidana penjara selama empat tahun. JPU menyatakan bahwa terdakwa telah memenuhi ketentuan Pasal 12 huruf g Undang-Undang No.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.