HUT ke 42 PR Saraswati Klungkung, Segudang Prestasi Siapkan Generasi Muda Siap Pakai | Bali Tribune
Diposting : 18 January 2019 23:35
Ketut Sugiana - Bali Tribune
TUMPENG - Pemotongan tumpeng oleh Bupati Suwirta diberikan kepada Kep SMA Par Saraswati Drs Gusti Made Subrata.
BALI TRIBUNE - Puncak peringatan HUT Yayasan Perguruan Rakyat Saraswati Klungkung ke 42,  Kamis (17/1) pukul 10.00 wita di Aula Pesamuan Kerti Widya Mandala ditandai pemotongan tumpeng oleh Bupati Klungkung Nyoman Suwirta diserahkan kepada Kepala Yayasan Saraswati Klungkung Drs Gusti Made Subrata yang juga Kepala SMA Pariwisata Saraswati Klungkung. 
 
Kepala Sekolah SMA Saraswati yang juga Ketua Yayasan PR Saraswati Klungkung Drs Gusti Made Subrata  merasa berbangga dimana yayasan mampu  mengembangkan kiprahnya di dunia pendidikan yang mumpuni di Kabupaten Klungkung. Menurutnya dirinya berupaya maksimal mungkin mewujudkan generasi muda penerus bangsa  yang siap bersaing ditingkat lokal ,dipropinsi maupun diinternasional  serta yang berkarakter disekolah  dipimpinnya.
 
Disamping itu tamatan sekolahnya  peserta didiknya lolos di Fakultas Kedokteran  tanpa tes  mampu menembus  lolos di universitas  unggulan yang ada di Unud maupun di Undiksa.  Sinergi antara sekolah dengan siswa menurut Subrata  sekolah sudah memiliki konsep yang jelas  bagaimana kita mampu memberikan yang terbaik bagi siswa itu sendiri ,sebab apapun alasannya siswa  akan ngomong  apa yang baik dan apa yang buruk sehingga  siswa yang berjumlah 1200 lebih akan menilai seperti apa sekolah tempatnya belajar.
 
Bupati Suwirta  menyampaikan selamat di HUT-nya yang ke 42 bagi PR Saraswati Klungkung, serta meminta agar kualitas dan kuantitas sekolah PR Saraswati tetap terjaga dengan baik dalam dunia pendidikan ini. Dirinya menyinggung kepada semua kepala sekolah di Klungkung jika melaksanakan HUT masing masing sekolah bisa mengundang bupati karena ada hal-hal penting yang akan disampaikan olehnya terkait dunia pendidikan di Klungkung. 
 
Bupati juga menjanjikan kepada  lulusan yang berkualitas baik akan dibantu dididik secara gratis di STP Pariwisata untuk diberangkatkan bekerja di Kapal Pesiar . “Namun  Pemda Klungkung  akan merekrut lulusan yang berkualitas dengan  melaksanakan  seleksi  untuk mencari peserta didik yang berkualitas bukan karena titipan kepada Bupati ataupun Anggota DPR dan nantinya akan dibiayai oleh Pemda dikirim ke kapal pesiar,” ujar Bupati Suwirta.
 
Hadir Kadisdik Klungkung Drs Dewa Gde Darmawan, Kadisbudmudora Nyoman Mudarta serta seluruh kepala SMP yang ada di Kabupaten Klungkung, Karangasem maupun  Bangli, Kepala UPT Disdik Propinsi Bali, Pengawas SMA/SMK, serta Kepala SMA/SMK se-Kabupaten Klungkung. Pada kesempatan itu juga diserahkan  bagi pemenang lomba kegiatan yang digelar PR Saraswati serta Guru guru beprestasi  di SMA Pariwisata Saraswati Klungkung.