Informasi Terkini, Layanan Bagi Pengguna Jalan Tol | Bali Tribune
Diposting : 2 April 2019 23:04
Ayu Eka Agustini - Bali Tribune
Bali Tribune/ Enkky Sasono AW
balitribune.co.id | Badung - PT Jasamarga Bali Tol (JBT) terus berupaya meningkatkan pelayanan bagi penggunaan jalan tol. Salah satunya dengan memberikan informasi terkini yang terjadi di jalan maupun sekitar tol.
 
Direktur Utama PT Jasamarga Bali Tol, Enkky Sasono AW di Kuta, Senin (1/4) menyatakan, kebutuhan informasi sangat penting di era digitalisasi ini. Kecepatan informasi sangat penting dan menjadi kunci terkait pelayanan. Sehingga dirancang informasi yang horizontal antara pengguna dengan pengguna. 
 
Informasi terkini yang disiarkan akan memberikan kemudahan bagi masyarakat pengguna jalan tol. Programnya berupa layanan informasi terkini seputar Jalan Tol Bali Mandara mencakup kondisi lalu lintas, cuaca, kecepatan angin, dan kegiatan operasional serta kebijakan perusahaan yang perlu diketahui oleh publik.
 
"Kami ingin memberikan informasi terkini terkait kondisi lalu lintas di jalan tol lewat siaran radio," terangnya.
 
Menurutnya konten yang disampaikan untuk tahap pertama terkait kondisi yang ada di jalan atau sekitar tol sehingga bermanfaat bagi masyarakat baik yang menuju ataupun kembali dari satu daerah ke daerah lain. Selain penyampaian informasi seputar kegiatan rutin operasional dan pemeliharaan jalan tol, JBT juga akan menyampaikan hal-hal yang bersifat insidentil atau kebijakan perusahaan yang dikemas dalam program talk-show interaktif. Misalnya kecepatan angin tiba-tiba meningkat drastis atau terjadi kecelakaan yang menutup jalur, harus segera menyampaikan kepada masyarakat.
 
Kemudian kata dia konten selanjutnya akan dikembangkan kembali seperti memasukkan informasi terkait peringatan tertib berlalu lintas yang perlu terus ditingkatkan dan didedikasikan terus menerus ke masyarakat.
 
Dikatakan Enkky, informasi terkini sangat diperlukan masyarakat sehingga ke depannya tidak hanya informasi secara langsung namun perlu melebarkan ke Dishub dan lainnya. "Tujuan bisa memberikan kebenaran informasi sehingga masyarakat bisa mengantisipasi jika ada kemacetan. Begitu pula bagi JBT bisa introspeksi agar tidak terjadi kemacetan lain," jelas Enkky. 
 
Masyarakat kata dia bisa memanfaatkan stasiun radio ini untuk menyampaikan kejadian atau peristiwa di jalan tol termasuk keluhan layanan jalan tol. "Begitu pun terhadap hal-hal yang menyangkut kebijakan perusahaan atau perkembangan teknologi transaksi kita akan sampaikan dalam bentuk talk-show interaktif," katanya. 
 
Direktur PT Berita Bagus Sejati Abi Wahono mengatakan dengan adanya kerja sama maka kebutuhan informasi terpenuhi bagi masyarakat sehingga menjadi nyaman. "Program ini tidak hanya sekadar menjadi wadah untuk memberikan informasi kepada pendengar tetapi juga untuk membangun kesadaran pentingnya saling berbagi informasi," ucapnya.