Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Irjen Golose Pamitan Ke Gubernur dan Wagub

Bali Tribune/ Irjen Pol Petrus Reinhard Golose saat pamitan Ke Gubernur dan Wagub Bali.
Balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali Wayan Koster menerima kunjungan Irjen Pol Petrus Reinhard Golose di Rumah Jabatan Gubernur Bali, Jaya Sabha, Denpasar, Senin (23/11).  Kedatangan Irjen Golose dalam rangka berpamitan karena telah selesai menjalankan tugasnya sebagai Kapolda Bali.
 
Gubernur Bali Wayan Koster memberi apresiasi atas kinerja Irjen Pol Petrus Reinhard Golose dalam menjaga keamanan dan ketertiban Bali selama empat tahun menjabat sebagai Kapolda. Sejak menjabat Gubernur Bali tahun 2018, Gubernur Wayan Koster langsung menjalin kerja sama yang baik dengan Polda Bali dalam menjalankan tugas-tugas kepemimpinan di Pulau Dewata, khususnya pada event internasional IMF-World Bank Annual Meeting yang berlangsung tanggal 8-14 Oktober 2018.
 
Menurutnya, Irjen Pol. Petrus Reinhard Golose sudah melaksanakan tugas Kapolda Bali dengan baik, termasuk dalam rangka penanganan Covid-19 di Bali. Gubernur berharap Irjen Pol Petrus Golose dapat melaksanakan tugas barunya sebagai Perwira Tinggi Polri dengan baik dan lancar.
 
Petrus Golose juga menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan dukungan Gubernur Koster selama dirinya menjabat pimpinan Polda Bali. Ia menyampaikan permohonan maaf apabila selama melaksanakan tugas sebagai Kapolda ada hal-hal yang kurang berkenan.
 
Setelah menemui Gubernur Koster, Irjen Pol Petrus R Golose lanjut mengunjungi Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) bertempat di Puri Ubud, Gianyar.
 
Dalam kunjungan berbalut jamuan makan siang tersebut, Irjen Pol Petrus R Golose mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan sehingga dia bisa mengemban tugas dengan baik selama kurum waktu empat tahun ini.
 
Irjen Golose juga menemui Kepala Ombudsman Perwakilan Bali Umar Ibnu Alkhatab untuk berpamitan.
 
"Ombudsman Bali menyampaikan apresiasi atas kinerja Pak Golose. Selama empat tahun bertugas, beliau telah mendarmabaktikan segala kemampuannya untuk menjaga dan membangun Bali," kata Umar Ibnu Alkhatab.
 
Dalam pandangan Ombudsman, kinerja Golose sangat bagus. Banyak perubahan yang dilalukannya, khususnya menyangkut pelayanan publik oleh Kepolisian Bali.
 
"Kami melihat banyak sekali sokongan Pak Golose untuk memperbaiki wajah pelayanan di Kepolisian Bali. Terkait pelayanan publik, misalnya, banyak fasilitas pelayanan yang beliau bangun dan renovasi. Sekarang publik dengan mudah mengakses semua fasilitas itu," kata Umar.
 
Umar menambahkan selama Golose memimpin Polda Bali,  percepatan penyelesaian pengaduan publik sangat signifikan. Hal ini dimungkinkan karena antusiasmenya pada kepentingan masyarakat sangat kuat. "Ombudsman sangat terbantukan dengan antusiasme beliau," imbuhnya.
 
Dalam pertemuan singkat itu, Golose menyerahkan buku-buku yang berisikan apa yang telah dilakukan selama 4 tahun. "Saya sendiri memberikan cinderamata berupa sebuah tulisan opini yang dimuat salah satu media. Tulisan itu sengaja saya buat untuk menghormati kinerja beliau sekaligus sebagai ungkapan respek terhadap kerja sama yang selama ini dibangun antara Kepolisian Bali dan Ombudsman Bali," ujarnya.
wartawan
Bernard MB
Category

Pesta Akbar Bikers Terbesar, Honda Bikers Day 2025 Resmi Dimulai

balitribune.co.id | Jakarta – Semangat persaudaraan bikers Honda kembali diserukan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringan main dealer Honda di seluruh Indonesia. Puluhan ribu pecinta sepeda motor Honda dari berbagai penjuru nusantara diajak untuk bersatu dalam pesta akbar tahunan, Honda Bikers Day (HBD) 2025.

Baca Selengkapnya icon click

HAI Badung Chapter Gelar Aksi Solidaritas untuk Korban Banjir Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Sebagai wujud kepedulian sosial, komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter menggelar aksi solidaritas dengan berbagi bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir di beberapa wilayah Bali. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen komunitas motor Honda yang tidak hanya aktif dalam kegiatan touring atau kopi darat, tetapi juga hadir untuk memberikan manfaat bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Polisi Ungkap Peredaran Obat-Obatan Tak Berizin Senilai Rp 2 Miliar

balitribune.co.id | Denpasar - Polda Bali berhasil mengungkap peredaran obat-obatan tak berizin dengan total nilai fantatis mencapai Rp 2 miliar lebih. Diresnarkoba Polda Bali Kombes Pol Radiant menyampaikan, pengungkapan tersebut terjadi pada 14 September 2025 di 3 lokasi, yakni di Jalan Nakula Legian Kaja Kuta, Jalan Lebak Bene Legian Kelod Kuta kamar kost sebagai gudang penyimpanan obat dan di Jalan Pandawa 1 Legian Kaja Kuta.

Baca Selengkapnya icon click

Tragedi Kembali Terulang, Pemuda Asal Karangasem Tewas di Jembatan Tukad Bangkung

balitribune.co.id | Mangpura - Aksi bu**h diri kembali mengguncang masyarakat sekitar Jembatan Tukad Bangkung, Desa Plaga, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, pada Kamis (25/9) pagi. Seorang pemuda berinisial PM (24) ditemukan tewas di dasar jurang jembatan yang dikenal sebagai salah satu jembatan tertinggi di Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sanur Chef Community Diharapkan Bangga dan Kenalkan Kuliner Lokal Kepada Wisatawan

balitribune.co.id | Denpasar - Sanur Chef Community (SCC) yang merupakan asosiasi para chef di Sanur diharapkan mampu memajukan gastronomi, kuliner di Sanur dan Kota Denpasar umumnya. SCC dengan anggota 40 chef di Sanur, asosiasi ini sebagai wadah resmi bagi para chef di destinasi tersebut untuk bersama-sama berinovasi dalam dunia kuliner.

Baca Selengkapnya icon click

Manajemen GWK Sesalkan Rekomendasi DPRD Bali, Klaim Sudah Lakukan Sosialisasi

balitribune.co.id | Mangupura - Polemik penutupan akses jalan di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Ungasan, Badung, memanas. DPRD Provinsi Bali mengultimatum manajemen GWK untuk membuka kembali akses warga yang ditutup dengan pagar. Jika dalam sepekan pagar tidak dibongkar, DPRD Bali bahkan merekomendasikan penutupan operasional GWK.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.