Klaster Pasar Galiran Klungkung : 13 Orang Positif Covid-19, Banjar Cegeng Karangasem Karantina Lokal | Bali Tribune
Bali Tribune, Selasa 19 Maret 2024
Diposting : 28 June 2020 18:31
Husaen SS. - Bali Tribune
Bali Tribune / RAPID TEST - Warga di Banjar Cegeng, Desa Kertabuana, Kecamatan Sidemen, menjalani Rapid Test secara massal pasca ditemukan 11 orang positif Covid-19 dari hasil Test Swab PCR 2

balitribune.co.id | Amlapura - Setelah sebelumnya sempat landai bahkan mengalami penurunan, kasus positif Covid-19 di Kabupaten Karangasem kembali mengalami lonjakan yang cukup signifikan. Lonjakan kasus Positif Covid-19 di Karangasem tersebut terjadi dari transmisi lokal yang sumbernya dari Klaster Pasar Galiran, Klungkung. Dimana kasus Positif Covid-19 tersebut ditemukan di Banjar Cegeng, Desa Kertabuana, Kecamatan Sidemen.

“Dari riwayatnya kasus di Banjar Adat Cegeng, Desa Kertabuana ini dari transmisi lokal Klaster Pasar Galiran, Klungkung. Karena pasien positif ini memang berjualan di Pasar Galiran,” ungkap dr. I Wayan Sukerata, Kepala Puskesmas Sidemen, kepada Bali Tribune, Sabtu (27/6/2020). Disampaikannya untuk di Banjar Cegeng yang sudah terkonfirmasi positif berdasarkan data hasil Swab Real Time PCR berjumlah 11 orang.

Nah terkait dengan kasus positif Covid-19 di Banjar Cegeng, pihaknya bersama Dinas Kesehatan Karangasem, telah melakukan Rapid Test secara massal terhadap seluruh warga yang berada di Banjar Cegeng, dimana jumlah total yang direncanakan untuk di Rapid Test sebanyak 1.110  orang warga segala usia dan jenis kelamin.

“Kalau memungkinkan sih seluruh warga di banjar Cegeng yang di Rapid Test. Yang jelas kami sudah melakukan langkah-langkah bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karangasem,” lugasnya. Dan 11 orang yang dinyatakan Positif Covid-19 sudah langsung dibawa untuk diisolasi dan dirawat di salah satu hotel di kawasan Kuta, Badung.

Sementara itu, pasca lonjakan kasus Positif Covid-19 yang terjadi di Banjar Cegeng, Bupati Karangasem, IGA Mas Sumatri secara resmi mengkarantina lokal Banjar Adat Cegeng selama 14 hari kedepan terhitung dari Sabtu (27/6/2020). Dalam kesempatan itu, Bupati Mas Sumatri juga menyerahkan bantuan perlengkapan APD kepada Satgas dan tim medis yang bertugas di wilayah tersebut.

Berdasarkan laporan harian perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Karangasem yang diikeluarkan oleh Gugus Tugas Kabupaten Karangasem disebutkan jika jumlah pasien yang terkonfirmasi (Positif) dan masih dirawat saat ini  sebanyak 35 (tiga puluh lima) orang. Detailnya yakni, di Kecamatan Sidemen tercatat sebanyak 3 ODP, 427 OTG dan 18 Positif Covid-19 dimana dua diantaranya dinyatakan sembuh, Rendang sebanyak 6 ODP, 54 OTG, 7 kasus Positif Covid-19 dan dua orang diantaranya telah sembuh.

Kecamatan Selat tercatat sebanyak 12 ODP, 47 OTG, Kubu 16 ODP, 2 PDP dan 121 OTG serta 7 positif dan 4 diantaranya telah dinyatakan sembuh, Manggis sebanyak 30 ODP, 2 PDP, 30 OTG, 4 Positif Covid-19 dan dua orang diantaranya juga telah dinyatakan sembuh, Bebandem, 7 ODP, 1 PDP, 106 OTG, 7 Positif Covid-19 dan 6 diantaranya telah sembuh, Abang, 19 ODP, 10 PDP, 97 OTG, 7 orang Positif Covid-19 dan 4 orang diantaranya dinyatakan sembuh, dan Kecamatan Karangasem 24 ODP, 12 PDP, 304 OTG dan 21 dinyatakan positif Covid-19, sementatra 16 orang diantaranya telah dinyatakan sembuh.