Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Libur Lebaran di Bali Nyaman Pakai Mobil Listrik

Bali Tribune / KENDARAAN LISTRIK - Salah seorang pengguna kendaraan listrik di salah satu SPKLU.

balitribune.co.id | Denpasar - Pengunaan mobil listrik pada momen Lebaran 1445 H Tahun 2024 ini begitu marak. Terutama di Bali yang menjadi daerah tujuan wisata untuk menghabiskan libur panjang. Ketersediaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang tersebar di banyak lokasi memberi kemudahan bagi pengendara mobil listrik.

Hal tersebut diakui oleh beberapa pemilik kendaraan listrik  yang tengah mengisi daya kendaraannya di beberapa lokasi di Bali. Salah satunya Aditya pemilik kendaraan listrik jenis IONIQ 5 dari Surabaya yang tengah mengisi daya yang ditemui di lokasi SPKLU Gilimanuk, dia mengatakan pengisian tersebut untuk kali keduanya di SPKLU Gilimanuk.

Menurutnya dengan sebaran SPKLU yang banyak membuat pengendara mobil listrik aman saat berpergian.

“Enak ya dan lebih tenang dimana-mana ada SPKLU, semoga kedepannya lebih banyak lagi dan kualitasnya bagus,” katanya.

Pelanggan EV lainnya, Jackson yang juga mengendari jenis mobil IONIQ 5 mengaku berkendara dari Jakarta. Dia mengatakan pengisian daya di Bali sangat baik dengan pelayanan yang ramah dan memuaskan. Sebaran SPKLU pun sudah banyak yang membuat berkendara menjadi nyaman.  

Pengendara Mobil Listrik jenis Wuling, Dion dari Jakarta juga mengakui kenyamanan penggunaan kendaraan listrik dengan sebaran SPKLU yang banyak sangat mendukung perjalanan. Dia menikmati Libur Lebaran di Bali ini mengaku telah berkunjung ke beberapa tempat wisata, termasuk Kintamani dengan rute cukup jauh dan ekstrem yaitu Desa Pinggan.

Dia mengaku telah melakukan beberapa kali pengisian daya di Gianyar dan Nusa Dua.

“So far pengisian nyaman apalagi ada charger AC yang lumayan cepat. Saran dari saya lebih banyak yang kayak gini (chager AC) biar lebih banyak orang yang bawa mobil listrik,” terangnya.

Pelanggan dari Gianyar Bali, Herman Haruta turut mengakui kemudahan dan kenyamanan menggunakan mobil listrik. Dia yang hendak melakukan perjalanan ke Kintamani mengaku sudah empat kali melakukan pengisian daya di PLN Gianyar.

“Kedepan semoga makin banyak titik titik lokasi SPKLU, karena pengguna mobil listrik sudah semakin banyak juga,” katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, layanan SPKLU lebih dipermudah dengan adanya PLN Mobile yang bisa melihat titik titik lokasi SPKLU. “Lebih mudah juga dengan bantuan PLN Mobile bisa mengetahui dimana titik lokasi untuk charging,” imbuhnya.

Sementara itu, General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Bali I Wayan Udayana ditemui saat kunjungan ke SPKLU di Denpasar, mengatakan, pihaknya tidak saja memastikan kesiapan SPKLU saja, namun juga memastikan kesiapan dan kesigapan petugas siaga selama masa libur Lebaran atau Idul Fitri 1445 H.

"Piket siaga bertujuan untuk memastikan seluruh pengguna kendaraan listrik dapat beraktifitas dengan nyaman selama libur lebaran Idul Fitri ini," kata Udiyana, Sabtu (13/4/2024).

Disisi lain, pihaknya juga menyiapkan layanan call center khusus untuk layanan SPKLU. 

“Bisa melalui fitur _electric vehicle_SPKLU di PLN Mobile, contact center PLN 123,  atau pun nomor WhatsApp khusus 087771112123", jelas Udayana.

wartawan
ARW
Category

Bupati Badung Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa, menerima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Tahun 2025 dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Penghargaan tersebut diserahkan pada acara Puncak Peringatan Hari Desa Nasional (Hardesnas) Tahun 2026, yang diselenggarakan di Lapangan Desa Butuh, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah, Kamis (15/1).

Baca Selengkapnya icon click

Dua Polwan Tangguh Bergeser, Suinaci ke Siber, Rahmawaty ke Krimum

balitribune.co.id | Denpasar - Roda mutasi di lingkungan Polda Bali kembali bergerak. Sebanyak 76 perwira, mulai dari perwira pertama (IPDA) sampai perwira menengah (AKBP) dimutasi. Mutasi sebanyak ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Adityajaya Nomor: ST/83/I/KEP/2026, tanggal 15 Januari 2026 yang ditandatangani Karo SDM Polda Bali, Kombes Pol Sigit Dany Setiyono.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Melalui Literasi Keuangan di Bali Asuransi Jasindo Dorong Generasi Lebih Cerdas dan Terproteksi

balitribune.co.id | Denpasar - Memasuki 2026, Asuransi Jasindo kembali melaksanakan kegiatan literasi keuangan melalui acara Literasi Keuangan & Manajemen Risiko yang diselenggarakan pada Kamis, 15 Januari 2026, di The Hub Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Prasyarat Utama Menuju Haluan Pembangunan 100 Tahun Yang Implementatif

balitribune.co.id | Pada tanggal 22 Desember 2025 yang lalu, Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster), secara resmi merilis Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun Bali Era Baru 2025-2125 di Gedung Ksirarnawa Denpasar, haluan tersebut dimaksudkan sebagai blue print pembangunan Bali 100 tahun ke depan, artinya pembangunan Bali seratus tahun ke depan harus merujuk kepada isi dokumen tersebut, dan inilah satu-satunya dokumen yang pernah dilahirkan oleh seorang g

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tabanan Raih Prestasi Nasional di Lomba Desa Ekspor 2025

balitribune.co.id | Tabanan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Kabupaten Tabanan. CV Tanteri yang berlokasi di Desa Pejaten, Kecamatan Kediri, berhasil meraih Juara II Lomba Desa Ekspor Tahun 2025. Penghargaan tersebut ditetapkan berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa Nomor 74 Tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Akses Vital Putus, Dewan Bangli Desak Pemerintah Segera Perbaiki Jalan Penatahan - Juuk Bali

balitribune.co.id | Bangli - Anggota komisi III DPRD Bangli melakukan monitoring ruas jalan di Kecamatan Susut yang terdampak bencana dan belum mendapat tindak lanjut penanganan atau perbaikan dari pemerintah pada Kamis (15/1). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.