
balitribune.co.id | Singaraja - Ratusan penumpang mulai berdatangan melalui pintu Pelabuhan Celukan Bawang, Gerokgak, Buleleng, Bali, pada Selasa (08/4). Kedatangan penumpang yang merupakan arus balik tersebut diangkut menggunakan Kapal Negara (KN) Nusa Penida. Kapal milik Distrik Navigasi (Disnav) Benoa tersebut merapat di Dermaga Pelabuhan Celukan Bawang sekitar pukul 15.00 wita dan bertolak dari dari Pulau Raas. Madura, Jawa Timur. Sebanyak 275 penumpang diangkut KN Nusa Penida pada arus baik kali ini
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Celukan Bawang, Taufikur Rahman mengatakan, kedatangan KN Nusa Penida merupakan tahap pertama arus balik dari program gratis pemerintah untuk masyarakat yang hendak merayakan Idul Fitri 1446 H di kampung halamannya.
“Rencananya, arus balik dengan menggunakan kapal yang sama saat arus mudik sebelumnya akan berlangsung selama tiga hari. Dari Selasa, 8-10 April 2025 secara bertahap akan diangkut oleh KN Chundamani kapal milik Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Tanjung Perak Surabaya dan KN Nusa Penida,” jelas Taufikur Rahman didampingi Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut (Lala) dan Kepelabuhanan I Nyoman Purna.
Selain KN Chundamani dan KN Nusa Penida, penumpang arus balik juga akan dilayani oleh pelayaran reguler yakni KM Sabuk Nusantara (Sanus) 74 yang mengangkut penumpang dari Pulau Sapeken, Madura.
“Untuk kedatangan arus balik kali ini KN Nusa Penida mengangkut sebanyak 275 penumpang dilayanai secara gratis dan akan menyusul hingga tanggal 10 April 2025,” ungkapnya.
Sementara itu, saat KN Nusa Penida merapat di Dermaga Pelabuhan Celukan Bawang, sejumlah penumpang dari berbagai usia terlihat turun menuju titik pemberangkatan dengan tujuan ketempat masing-masing. Plt. General Manager Pelabuhan Celukan Bawang, Mochammad Imron terlihat ikut sibuk membantu penumpang yang sakit menggunakan sepeda motor.