Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sempat Batuk-Batuk, Penghuni Kost Tewas di Kamar Mandi

Bali Tribune / EVAKUASI - Petugas mengenakan APD lengkap evakuasi jenasah MR.X disebuah rumah kost utara Stadion Dipta Gianyar.
balitribune.co.id | Gianyar - Penghuni rumah kost milik I Wayan Pasek yang berlokasi di Utara Stadion Dipta, Buruan Gianyar, Sabtu (24/4) pagi, geger. Karena salah satu penghuninya didapati tidak bernyawa di kamar mandi. Lantaran korban yang hingga kini identitasnya tidak diketahui ini memiliki riwayat batuk dalam beberapa hari terakhir, petugas pun menggunakan alat perlindungan diri (APD) lengkap saat mengevakuasi korban.
 
Kedatangan ambulan PMI dengan petugas Puskesmas yang menggunakan APD lengkap sempat mengundang tanda tanya warga Desa Buruan, Blahbatuh di Kawasan Stadion Dipta. Mereka langsung masuk ke sebuah rumah kost, setelah menerima laporan ada temuan mayat di salah satu kamar kost. Sementara penghuni kost lainnya langsung keluar dan menjauh, lantaran khawatir korban adalah penderita Covid-19. 
 
Kekhawatiran ini pun beralasan, mengingat dalam sepekan ini korban yang hingga kini identitasnya tidak diketahui itu, dalam kondisi sakit dan sering batuk. Bahkan, 
Muhamad Sukamto (48 ) pria asal Jatim yang merupakan tetangga kos korban sempat menawarkan obat. Disebutkan, korban tinggal di rumah kost itu sejak tiga bulan lalu. Karena setiap hari batuk, dirinya menganjurkan korban untuk berobat. Namun korban tidak merespon . " Saya tak kenal akrab, sehingga tak sempat menanyakan nama dan asalnya. Terlebih orang ini tertutup . Dia sempat bilang kalo tidak punya uang untuk berobat," ungkap Sukamto.
 
Sementara, Ni Nengah Meliani (24), tetangga kost korban lainnya asalnya Banjarangkan, Klungkung menuturkan, Sekitar pukul 08.00 Wita, dirinya merasa curiga karena korban belum keluar kamar sebagaiman biasanya. Kecurigaan itu diperkuat oleh batuk-batuk korban yang terus menyambùng hingga semalaman. Lantaran penasaran, Meliani lantas mengintip kamar korban, dan didapati korban telungkup di kamar mandi kos. Melihat itu, Meliani lantas menghubungi pengelola (Pengelola Kos), selanjutnya pengelola Kos menghubungi Kades Desa Buruan, petugas Polsek Blahbatuh. "Saya juga tidak tahu nama bapak itu. Yang jelas dalam beberapa hari ini sakitnya semakin keras. Mudah2-mudahan tidak positif covid," jawabnya was-wasnya. 
 
Sekitar Pukul 10.00 Wita, petugas ambulan PMI dan Puskesmas Blahbatuh tiba di TKP yang dipimpin oleh dr. Rai Widiani selanjutnya melakukan penanganan secara tindakan SOP Covid-19. "Korban sudah dalam keadaan meninggal dunia, mengingat situasi saat ini dalam wabah Covid-19 penanganan dilakukan sesui dengan SOP penanganan Covid-19. Untuk mengetahui bahwa korban terpapar Covid-19 tidak dapat dilakukan pengetesan/Rapid Tes mengingat korban sudah dalam keadaan meninggal dunia," jelas dr. Rai Widiani.
 
Sementara itu, jajaran petugas Polsek Blahbatuh kini sedang berupaya mencari data identitas korban. Pemilik kost pun diperiksa, mengingat menyewakan
Kamar kepada orang yag identitasnya tidak jelas. "Jajaran kami masih meminta sejumlah keterangan untuk mengetahui identitas korban. Untuk sementara jenasah korban kami titipkan di RSUP Sanglah Denpasar," terang Kanit Reskrim Polsek Blahbatuh, IPTU Ketut Merta singkat.
wartawan
I Nyoman Astana

Dua Hari Hilang di Sungai Mas, Jenazah Pria Ditemukan di Sungai Batuan

balitribune.co.id | Gianyar - Drama pencarian korban Angky Aromeo Novy Wahyudi (55), pemotor asal Jakarta akhirnya berakhir. Setelah petugas menerima laporan temuan mayat yang mengambang di sungai di Desa Batuan Kaler, Sukawati.  Kondisi korban yang tidak bernyawa itu, badannya sudah membengkak dan langsung dievakuasi menuju RSUD Sanjiwani Gianyar.

Baca Selengkapnya icon click

Sejarah Sport Tourism Bali Utara, Buleleng Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Vovinam ke-8

balitribune.co.id | Singaraja – Bisa jadi agenda Kejuaraan Dunia Vovinam ke-8 tahun 2025 menjadi coretan sejarah dalam dunia oleh raga Buleleng. Melalui kejuaraan yang berlangsung 1-8 November 2025 Buleleng menjadi tuan rumah kejuaraan yang diikuti hampir 400 atlet dari 26 negara. Ajang internasional ini akan menjadi tonggak penting kebangkitan sport tourism Buleleng menuju panggung global.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wabup Buka Lomba Bapang Barong Buntut dan Mekendang Tunggal Regenerasi

balitribune.co.id | Mangupura - Wakil Bupati Badung, Bagus Alit Sucipta, membuka Lomba Tari Barong Buntut dan Mekendang Tunggal Regenerasi se-Badung yang ditandai dengan pemukulan gamelan di Balai Banjar Batuculung, Kerobokan, Kuta Utara, Badung, pada Sabtu (1/11). Turut hadir anggota DPRD Badung Yayuk Agustin Lessy, Camat Kuta Utara, Lurah Kerobokan Kaja, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas serta undangan lainnya.

Baca Selengkapnya icon click

Denpasar-Darwin Jajaki Kerjasama Pelabuhan dan Logistik

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menerima kunjungan resmi The Honorable Mr. Peter Styles, Lord Mayor of Darwin di Hotel Puri Santrian Sanur, Sabtu (1/11). Pertemuan tersebut dilaksanakan lantaran keinginan kedua kota untuk menjajaki kerjasama mengenai pelabuhan dan logistik dengan Pemkot Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda 2025, Sekda Alit Wiradana Puji Inovasi Pemuda Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana membuka secara resmi Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda (Pendekar) Kota Denpasar Tahun 2025, yang berlangsung pada Minggu (2/11) ditandai dengan pemukulan Gong.

Baca Selengkapnya icon click

Ombudsman Awasi Karangasem, Sekda Desak OPD Terapkan Kode Etik dan Tangani Benturan Kepentingan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karangasem menggelar sosialisasi intensif untuk meningkatkan kualitas layanan publik, etika ASN, dan penanganan benturan kepentingan. Kegiatan yang berlangsung di Aula SKB Karangasem, Jumat (31/10), dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem I Ketut Sedana Merta, dengan menghadirkan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Bali, Ni Nyoman Sri Widanti, S.H.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.