Pansus Serap Aspirasi ke Buleleng | Bali Tribune
Diposting : 15 May 2018 00:16
Khairil Anwar - Bali Tribune
Pansus
Tim Pansus saat mencari masukan ke Buleleng
BALI TRIBUNE - Sejumlah Angota Pansus DPRD Bali turun ke Buleleng dalam rangka sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Keolahragaan. Pansus dipimpin Ketua Pansus Kolahragaan DPRD Bali, Bagus Suwitra Wirawan bersama anggotanya, menggelar rapat bersama sejumlah instansi keolahragaan se-Kabupaten Buleleng, di Ruang Gabungan Komisi DPRD Buleleng,Sabtu (12/5).
 
Dalam rapat ini, berbagai masukan usulan dan saran yang disampaikan pada acara tersebut. Di antaranya  terkait anggaran, penghargaan dan fasilitas terkait dengan kemajuan keolahragaan di Bali khususnya Buleleng. "Berbagai masukan, akan menjadi catatan penting bagi anggota Pansus. Selanjutnya ini akan kami bahas hingga ditetapkan menjadi Perda Provinsi Bali,” ujar Bagus Suwitra.
 
Ketua Komisi IV DPRD Buleleng, Wisnaya Wisna mengatakan sangat mengapresiasi atas kegiatan itu dan berharap agar Pansus ini nantinya dapat mengakomodir setiap masukan, usul, serta saran terkait permasalahan olahraga yang dihadapi oleh para insan olahraga khususnya di Buleleng. ”Harapan kami agar Ranperda Keolahragaan ini segera ditetapkan menjadi Perda. Ini akan menjadi  payung hukum terkait perkembangan dan kemajuan keolahragaan di Bali,” kata Wisnaya Wisna.
 
Wisnaya menyatakan, setelah perda tersebut ditetapkan, DPRD Buleleng juga harus membuat rancangan Perda yang sama dan merupakan inisiatif dewan. ”Perda Keolahragaan ini nanti menjadi landasan dalam pembangunan bidang olahraga  di Kabupaten Buleleng,” tandas Wisnaya Wisna.