baitribune.co.id | Gianyar - Wisatawan maupun masyarakat Denpasar dan Gianyar sekarang ini dimudahkan dengan adanya akses transportasi massal yakni bus yang efisien, aman, nyaman. Keberadaan angkutan publik ke tempat wisata di Denpasar dan Gianyar ini diharapkan mampu mengurangi kemacetan.
Pasalnya, sejak beroperasional pada 27 Desember 2020, Bus Trans Metro Dewata tujuan Terminal Ubung-Monkey Forest Ubud ini semakin dimintai masyarakat dan wisatawan. Sejumlah turis asing yang tinggal di Bali juga memanfaatkan angkutan massal tersebut saat mengunjungi objek wisata Monkey Forest Ubud.
Transportasi umum program Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, sementara ini masih gratis guna meningkatkan minat masyarakat menggunakan angkutan massal yang bersih dan nyaman tersebut. Saat mencoba rute ini, tidak memerlukan waktu lama untuk menunggu kedatangan bus di halte yang telah ditentukan.
Bus berhenti disetiap halte untuk menaikkan dan menurunkan penumpang. Berselang 5 menit bus sudah datang ke melayani penumpang karena pemerintah menyediakan armada yang cukup banyak. Sehingga masyarakat tidak jenuh menunggu di tempat pemberhentian.
Salah seorang sopir bus rute Ubung-Ubud, Nanang Sulisianto kepada Bali Tribune, Rabu (20/1) mengatakan, animo masyarakat yang menggunakan bus ke Ubud cukup tinggi. Jika di waktu liburan maupun Sabtu dan Minggu, banyak orangtua yang mengajak anak-anaknya jalan-jalan ke Ubud. "Makanya setiap hari libur ramai penumpang. Tapi karena masih pandemi, penumpang dibatasi untuk menerapkan protokol kesehatan jaga jarak," katanya.
Bus rute ini melayani penumpang setiap hari, dimulai pukul 04.30 Wita hingga keberangkatan terakhir pukul 17.30 Wita dari Terminal Ubung. "Sering juga ada orang asing naik bus dari Ubud ke Ubung. Mungkin mereka mau coba busnya atau memang tujuannya ke Denpasar," ucap Nanang.
Salah seorang penumpang dari Denpasar, Maya mengaku menggunakan angkutan massal ini sangat nyaman. Sebelum naik bus, harus mempelajari rute-rutenya yang ada di Aplikasi Teman Bus untuk memperlancar perjalanan ke tempat tujuan.