Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Indonesia Catatkan Kunjungan Wisman Tertinggi

Bali Tribune / BERLIBUR - Wisman saat berlibur di Bali

balitribune.co.id | DenpasarIndonesia catatkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) tertinggi dalam lima tahun terakhir. Pasalnya, tahun 2024 menjadi tahun kunjungan wisman tertinggi ke Indonesia. Kedatangan wisman ke Tanah Air tercatat mencapai 12,66 juta kunjungan, demikian tertulis di akun resmi injourney.id pada Minggu (12/1). 

Tingginya kunjungan wisman ke negeri ini pada tahun 2024 dikarenakan pemerintah terus bergerak dan berkolaborasi untuk melakukan strategi peningkatan kunjungan salah satunya menggencarkan promosi daring, memberikan pelatihan pariwisata, membuat paket-paket perjalanan, hingga membuka rute penerbangan baru dari dan ke destinasi yang memiliki potensi tinggi. 

2024 menjadi titik balik bagi sektor pariwisata Indonesia. Sejak Januari-November 2024, jumlah kunjungan wisman mencapai 12,66 juta atau naik 20,17 persen dari periode yang sama di 2023. Puncaknya, dalam laporan yang dipublikasikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS), pergerakan wisman pada November 2024 mencapai 1,09 juta kunjungan.

Kunjungan ini didominasi oleh wisman asal Malaysia sebesar 16 persen, Australia 11,9 persen, Singapura sebanyak 11 persen, Tiongkok 7,8 persen, dan Timor Leste 6,9 persen. Masyarakat Indonesia diajak untuk terus mendukung pariwisata di Tanah Air agar semakin mendunia. Sementara itu dikutip dari akun resmi Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, kemenpar.ri, Bali kembali berhasil mempertahankan posisi ke-2 dunia versi Tripadvisor. Penghargaan ini dirilis dalam "Travelers Choice Best of the Best tahun 2025 dan dinilai selama 12 bulan. Pulau Dewata dijadikan destinasi pilihan wisman, karena keunikan dan pesona wisata berkelanjutannya.

wartawan
YUE

Astra Motor Bali Gelar Bukberide Seru Bersama Pengguna Honda PCX160

balitribune.co.id | Denpasar – Menyambut momen berbuka puasa dengan penuh kebersamaan, Astra Motor Bali bersama para pengguna Honda PCX160 mengadakan kegiatan seru bertajuk "BUKBERIDE with New Honda PCX160". Acara ini dikemas dalam bentuk riding santai menjelang Maghrib hingga berbuka puasa bersama, menciptakan pengalaman tak terlupakan bagi para peserta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sinergi Pembangunan Bali, Bupati Tabanan Hadiri Rapat Koordinasi Pemerintah Daerah se-Bali

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri Rapat Koordinasi Pemerintahan Daerah Provinsi, Kota, dan Kabupaten se-Bali yang mengusung tema “Sinergitas Pembangunan Bali dalam Satu Kesatuan Wilayah: 1 Pulau, 1 Pola, dan 1 Tata Kelola demi Nindihin Gumi Bali”.

Baca Selengkapnya icon click

Rusak Ogoh-ogoh, Pria Pengangguran Diciduk Polisi

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang pria pengangguran berinisial KEEP (26) diciduk anggota Polsek Denpasar Utara (Denut) karena melakukan tindak pidana pengerusakan ogoh-ogoh di Jalan Kusuma Bangsa II, Banjar Adat Kusuma Jati, Pemecutan Kaja, Denpasar Utara, Selasa (11/3). Akibat kejadi itu, total kerugian senilai Rp 1,2 juta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sekda Surya Suamba Akui Ada Syarat Bagi Penerima Bantuan Rp 2 Juta per KK di Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa dan Wakil Bupati Badung  Bagus Alit Sucipta akan merealisasikan program bantuan uang hari raya Rp 2 juta per Kartu Keluarga (KK)  kepada masyarakat Badung.

Hanya saja bantuan yang menjadi program kampanye Adicipta ini menuai banyak polemik. Sebab, calon penerima mendadak ada syaratnya. Artinya, tidak semua KK Badung dijatah bantuan ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.