balitribune.co.id | Mangupura - Peta politik di Kabupaten Badung mulai berubah menjelang pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati ke KPU Badung yang dibuka pada 27-29 Agustus mendatang. Pasalnya, salah satu kader senior PDIP tiba-tiba loncat ke Partai Gerindra.
Adalah politisi senior PDIP I Putu Alit Yandinata yang santer dikabarkan meninggalkan "kandeng banteng" kemudian berlabuh ke Partai Gerindra.
Foto anggota DPRD Badung empat periode ini bahkan ramai dimedia sosial saat bertemu Ketua DPD Gerindra Bali I Made Mulyawan Arya didampingi Ketua DPC Gerindra Badung I Wayan Disel Astawa.
Salah satu foto yang tersiar di dunia maya nampak Alit Yandinata menerima Kartu Tanda Anggota Gerindra dari De Dadjah.
Muncul spekulasi anggota DPRD Badung ini hengkang ke Gerindra lantaran tidak mendapat rekomendasi PDIP di Pilkada Badung. Alit Yandinata merupakan salah satu kader banteng yang sempat dijagokan sebagai calon wakil bupati mendampingi Adi Arnawa sebagai calon bupati Badung.
Alit Yandinata yang dikonfirmasi, Kamis (22/8), membenarkan dirinya telah masuk Gerindra. Ia juga mengaku sudah menerima KTA Gerindra, partai besutan presiden terpilih Prabowo Subianto.
"Iya hari ini saya menerima KTA Gerindra," ujar Alit Yandinata.
Disinggung mengenai apa sudah mundur dari PDIP, Alit Yandinata yang dikenal dengan istilah 5AY itu pun enggan membeberkan lebih detail.
"Saya masih rapat," katanya.
Ditanya motif loncatnya kader banteng ini ke Gerindra, Alit Yandinata mengaku akan maju di Pilkada Badung.
Alit Yandinata kemungkinan besar akan menggantikan Wayan Disel Astawa sebagai calon wakil bupati Badung mendampingi Ketua DPD Golkar Badung Wayan Suyasa sebagai calon Bupatinya.
"Iya, jadi wakil," ucapnya.
Bila benar Golkar dan Gerindra resmi berkoalisi dan mengusung paket Wayan Suyasa-Alit Yandinata sebagai paslon Bupati dan wakil Bupati Badung, maka paket ini otomatis akan bertarung dengan paket Nawacita yang diusung PDIP.
PDIP sendiri, Kamis (22/8) secara resmi telah mengusung dan merekomendasikan Wayan Adi Arnawa dan Bagus Alit Sucipta sebagai paslon bupati dan wakil bupati Badung dari PDIP.