BALI TRIBUNE - Menjelang peringatan perayaan HUT Kemerdekaan Rebuplik Indonesia (RI) yang ke-72 tahun 2017, Pemerintah Kabupaten Klungkung menggelar persembahyangan bersama di Pura Jagatnatha, Senin (7/8). Persembahyangan ini dipimpin langsung Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta dan Wakil Bupati Klungkung Made Kasta, didampingi Ny. Ayu Suwirta dan Ny. Sri Kasta, diikuti seluruh OPD di lingkungan Kabupaten Klungkung, siswa sekolah, anggota Polres dan Kodim 1610/Klungkung.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk memohon kelancaran jalanya seluruh rangkaian acara HUT Kemerdekaan RI ke-72, yang puncak acara akan dilaksanakan tanggal 17 Agustus 2017 mendatang. Persembahyangan ini dipuput oleh pemangku setempat yang diawali dengan prosesi Natab Prayascita. Banyaknya umat yang mengikuti kegiatan ini menyebabkan area utama Pura Jagatnatha tidak mampu menampung umat yang berjumlah ratusan. Akibatnya sebagian melakukan persembahyangan sampae ke areajaba pura.
“Dengan spirit Gema Santi, semoga seluruh rangkaian pelaksanaan perayaan HUT Kemerdekaan RI yang ke – 72 bisa berjalan dengan lancar dan sukses, serta akan semakin meningkatkan rasa nasionalisme seluruh masyarakat Klungkung,” harap Bupati Suwirta.