balitribune.co.id | Denpasar - Ladies bikers komunitas CB150X Bali, Silvi, menjuarai Kompetisi Regional Instruktur Safety Riding Community 2024 Regional Bali kategori wanita yang dihelat Astra Motor Bali, Minggu (19/5).
Silvi berhasil mengalahkan Kusmiyati, ladies bikers HCST Bali dan Dessy HAI Badung Chapter yang menempati posisi kedua dan ketiga. Sementara, di kategori pria, juara pertama diraih Iman Pribadi bikers HVIC Bali. Di tempat kedua dan ketiga kategori pria adalah Budhi Kurniawan dari HAI Badung dan Ramdani dari HASCI Bali. Atas prestasi ini, kedua juara akan mewakili Astra Motor Bali di kompetisi tingkat nasional di Delta Mas AHM Safety Riding Park, Juni 2024 mendatang.
Astra Motor Bali kembali menggelar kompetisi Regional Instruktur Safety Riding Advisor Community 2024. Kompetisi diikuti 62 peserta yang adalah komunitas Honda di bawah paguyuban Honda Community Bali (HCB) dengan serangkaian pengujian pengetahuan keselamatan berkendara.
Diantaranya kemampuan memprediksi bahaya, kemudian diseleksi Kembali menjadi 30 peserta yang berhak mengikuti seleksi selanjutnya. Peserta dibagi dua kategori yaitu Advisor Komunitas Safety Riding - Sport (laki-laki) menggunakan Honda CB150 dan Advisor Komunitas Safety Riding 0 Matic (perempuan) menggunakan Honda Vario 160.
Dalam kompetisi ini seluruh peserta wajib melakukan scan HCID. PIC Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi, mengungkapkan, kompetisi bertujuan meningkatkan kemampuan dan pemahaman anggota komunitas Honda sebagai advisor safety riding Honda yang sekaligus juga bisa sebagai role model keselamatan berkendara di jalan.
“Pentingnya memperkuat image safety riding di tengah masyarakat untuk mendukung sustainability bisnis sepeda motor Honda menjadi dasar pemikian terselenggaranya kompetisi ini. Dengan Semangat Sinergi Bagi Negeri, kami ajak komunitas Honda untuk berkontribusi aktif mengkampanyekan #Cari_aman di kalangan masyarakat,” ungkap Iswahyudi.