Pemkab Badung Buka 661 Lowongan PNS, Formasi 620 Tenaga Kesehatan dan 41 Tenaga Teknis | Bali Tribune
Diposting : 21 August 2024 08:57
ANA - Bali Tribune
Bali Tribune / ilustrasi

balitribune.co.id | Mangupura - Berminat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS)? Sekaranglah saatnya untuk mencoba. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung secara resmi telah mengumumkan pengadaan PNS tahun 2024.

Total lowongan PNS yang dibuka oleh pemerintah berlambang keris ini adalah sebanyak 661 formasi. Hanya saja dari total lowongan tersebut dominan yang dibutuhkan adalah PNS tenaga kesehatan. Adapun rinciannya meliputi tenaga kesehatan sebanyak 620 formasi dan tenaga teknis lainnya sebanyak 41 formasi.

Sesuai keputusan Menpan RB No 293 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah khususnya di Badung sebagian besar tenaga kesehatan tersebut akan ditugaskan di UPT Puskesmas, Rumah Sakit Daerah (RSD) Mangusada, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Suwiti dan RSUD Giri Asih.

Bagi masyarakat yang berminat untuk melamar dan mengikuti seleksi CPNS ini Pemkab Badung melalui Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) telah mengumumkan pembukaan seleksi ini di webresmi BKPSDM Badung.

Untuk persyaratan, formasi yang tersedia dan tahapan seleksi, masyarakat dapat mengakses laman, https://bkpsdm.badungkab.go.id/pengumuman/58939-seleksi-pengadaan-pegawa....

Kepala BKPSDM Badung, I Gede Wijaya, yang dikonfirmasi, Selasa (20/8), membenarkan bahwa pengadaan PNS di lingkungan Pemkab Badung telah diumumkan secara resmi di laman website resmi BKPSDM Badung. "Iya, untuk pembukaan pengadaan PNS di lingkungan Pemkab Badung sudah diumumkan di website," ujarnya.

Mantan Kabag Humas dan Protokol Setda Badung ini menyatakan bahwa dalam pengumuman seleksi tersebut terdapat 661 formasi PNS yang.  Ini merujuk Keputusan Menpan RB Nomor 293 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah Tahun Anggaran 2024.

"Iya, ada 661 formasi CPNS yang dibuka tahun 2024 ini. Meliputi 620 PNS tenaga kesehatan dan 41 PNS tenaga teknis. Untuk pengumuman lengkap bisa diakses di website kami (https://bkpsdm.badungkab.go.id)," kata Wijaya.

Lantas, kapan untuk perekrutan PPPK 2024? Khusus untuk seleksi PPPK di tahun ini, Wijaya mengaku masih menunggu petunjuk dari pusat.

"Kalau itu kita masih menunggu. Belum ada petunjuk dari pusat," tegasnya. Yang pasti, imbuh dia, Pemkab Badung pada tahun 2024 ini telah mengusulkan penerimaan PPPK ke pemerintah pusat.

"Sesuai arahan Bupati sudah kita usulkan. Tapi, belum ada petunjuk dari pusat," ujarnya.

Pemkab Badung mengusulkan 12.401 ASN ke Menpan RB. Terdiri dari tenaga teknis untuk CPNS 3.175, PPPK 7.887 hingga total 11.062. Guru untuk CPNS  252, PPPK 259 sehingga total 511. Terakhir tenaga kesehatan untuk CPNS 620, PPPK 208 dengan total 828.