Badung Denpasar | Page 905 | Bali Tribune
Korpri

Pemkot Denpasar Raih Penghargaan Tertinggi Swasti Saba 4 Kali Berturut-Turut

BALI TRIBUNE - Komitmen Pemerintah Kota Denpasar dibawah kepemimpinan Walikota IB. Rai Dharmawijaya Mantra dan Wakil Walikota IGN Jaya Negara yang didukung segenap jajaran DPRD dan masyarakat Kota Denpasar di dalam mewujudkan Denpasar yang bersih, aman, sejahtera, sehat dan bahagia mendapat apresiasi dari Pemerintah Pusat.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Tue, 12/05/2017 - 20:18

Polairud

Begini Cara Kapolda Bali Gelar HUT Polairud ke-67

BALI TRIBUNE - Peringatan Hari Ulang Tahun  (HUT) Polairud ke - 67 yang dilaksanakan Polda Bali di Pantai Sanur, Senin (4/12) pagi kemarin, dimeriahkan dengan simulasi di atas laut penyergapan terhadap sebuah kapal yang membawa narkoba untuk dijual di Pulau Bali melalui pintu masuk Pantai Sanur.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Tue, 12/05/2017 - 20:17

sekolah

Siswa SMPN 3 Petang Keracunan Massal

BALI TRIBUNE - Suasana SMPN 3 Petang mendadak gaduh, Senin (4/12). Pemicunya adalah puluhan siswanya mendadak mual, sakit kepala dan muntah-muntah setelah belanja dan menyantap makanan di kantin sekolah tersebut.

Akibat kejadian ini, siswa yang mestinya belajar terpaksa harus dilarikan ke Pustu (Puskesmas Pembantu), Puskesmas hingga dirujuk ke RSUD Mangusada Badung guna mendapat pertolongan.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Tue, 12/05/2017 - 19:53

proyek

Wabup Pesimis Proyek Rekanan Badung Tepat Waktu

BALI TRIBUNE  - Tinggal hitungan hari, proyek-proyek yang didanai APBD Badung Tahun 2017 harus rampung. Menyikapi kondisi itu, Wakil Bupati (Wabup) Badung, I Ketut Suiasa, melakukan sidak ke sejumlah proyek, Kamis (30/11) lalu.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Mon, 12/04/2017 - 20:11

AIDS

Sosialisasi Cegah HIV/AIDS, KPA Badung Gelar Fun Bike

BALI TRIBUNE - Untuk memperingati Hari AIDS se-dunia tahun 2017, Minggu (3/12) kemarin, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Badung menggelar fun bike di kawasan Puspem Badung.

Fun bike dibuka Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa. Hadir Kadis Kesehatan Badung, dr. I Gde Putra Suteja, Dirut RSUD Mangusada dr. Nyoman Gunarta, Sekcam Kuta, I Gede Arta, dan Lurah Lukluk Made Suardita.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Mon, 12/04/2017 - 20:10

Jembrana

Sudikerta Harapkan Umat Muslim Tetap Teladani Sosok Nabi

BALI TRIBUNE - Melalui peringatan Maulid Nabi SAW bagi umat muslim bisa menjadi momentum dalam meneguhkan iman dan meneladani perilaku Nabi SAW yang diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Demikian harapan yang disampaikan Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta saat menghadiri peringatan Maulid Nabi SAW di Masjid Nurul Huda Dusun Muara Ketapang, Desa Pengambengan, Jembrana, Sabtu (2/12) lalu.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Mon, 12/04/2017 - 20:04

pariwisata

GIPI Minta Pemerintah Maksimalkan Jalur Lain Datangkan Wisatawan

BALI TRIBUNE - Erupsi Gunung Agung yang membawa dampak terhadap kedatangan dan keberangkatan wisatawan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai itu diharapkan menjadi bahan evaluasi kedepannya bagi pemerintah. Beberapa waktu lalu aktivitas penerbangan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai yang menjadi salah satu pintu masuk wisatawan dari seluruh dunia dan domestik ke Pulau Dewata itu ditutup dikarenakan abu vulkanik erupsi Gunung Agung.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Mon, 12/04/2017 - 20:03

terminal

Para Sopir Angkot di Terminal Ubung “Menjerit”

BALI TRIBUNE - Sejak Terminal Ubung yang dikategorikan sebagai terminal tipe C dan dikosongkan dari bus antar kota dan antar provinsi (AKAP), 23 Oktober lalu, praktis terminal tertua di Bali inipun terlihat sepi.

Badung Denpasar | Submitted by contributor on Mon, 12/04/2017 - 20:02